Beranda / Berita / Nasional / Presiden Kagum Lihat Kecepatan Pembalap MotoGP di Mandalika

Presiden Kagum Lihat Kecepatan Pembalap MotoGP di Mandalika

Selasa, 22 Maret 2022 11:00 WIB

Font: Ukuran: - +


Presiden RI Joko Widodo (Jokowi). [Foto: Istimewa]


DIALEKSIS.COM | Jakarta - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) kagum dengan kecepatan pembalap di MotoGP Mandalika, Minggu (20/3/2022). Bahkan Jokowi sampai tepok jidat melihat kecepatan pembalap.

Dalam video yang diunggah melalui akun YouTube resmi Presiden Joko Widodo, terlihat Jokowi dengan antusias melihat para pembalap seperti Fabio Quartararo, Jack Miller, dan Alex Rins saat melakukan warm up lap sebelum balapan.

Jokowi yang didampingi ibu negara, Iriana, terlihat tepuk tangan. Kekaguman Jokowi semakin menjadi-jadi setelah melihat para pembalap MotoGP Mandalika memacu sepeda motor dengan kecepatan tinggi di jalur lurus usai lap pertama selesai.

Setelah melihat sepeda motor yang sangat cepat melintas di jalur lurus start/finis, Jokowi kemudian menepuk jidat dan geleng-geleng kepala.

Presiden Jokowi menjadi sosok yang memberi trofi juara MotoGP Mandalika di podium Sirkuit Mandalika usai balapan. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengaku puas dengan gelaran MotoGP Mandalika meski mengakui masih ada hal-hal yang harus dibenahi.

Jokowi juga mengucapkan terima kasih atas semua pihak yang bekerja keras untuk mewujudkan MotoGP Mandalika bisa digelar.

Selanjutnya, Jokowi mengatakan, ini sebuah event besar dari olahraga motor yang sangat luar biasa. "Saya ingin menyampaikan terima kasih besar-besar untuk masyarakat NTB lombok yang memberikan dukungan penuh dan juga seluruh baik penyelenggara maupun seluruh pekerja yang telah bekerja siang malam menyiapkan event besar ini," kata Jokowi.

Dirinya juga menyampaikan banyak hal yang harus dibenahi untuk jangka panjang. "Memang masih ada hal-hal yang perlu dievaluasi untuk jangka panjang. Tahun depan akan diperbaiki lagi apabila ada kekurangan. Saya ingin menyampaikan selamat untuk semuanya," sambung Jokowi. (CNN Ind)

Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda