Beranda / Sosok Kita / Perjalanan Karier Taqwallah dari Kepala Puskesmas hingga Dicopot dari Sekda Aceh

Perjalanan Karier Taqwallah dari Kepala Puskesmas hingga Dicopot dari Sekda Aceh

Rabu, 07 September 2022 17:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Akhyar

Tokoh Birokrat Aceh, dr H Taqwallah MKes. [Dok. ist]

Kemudian pada tahun 2015, di bawah kepemimpinan dr Zaini Abdullah-Muzakir Manaf, dia diangkat menjadi Penasihat Khusus Gubernur Aceh.

Karir Taqwallah saat itu, juga mengisi sejumlah jabatan penting di Aceh, mulai dari Tenaga Ahli Bidang Percepatan Pembangunan Infrastruktur Kementerian ESDM pada 2015, dan hingga menjadi Kepala Unit Percepatan dan Pengendalian Pembangunan Infrastruktur Kementerian ESDM dua tahun sesudahnya.

Kemudian pada tahun 2017 hingga 2018, di bawah kemimpinan Irwandi Yusuf dan Nova Iriansyah, dia menjabat sebagai Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekda Aceh.

Hingga terakhir menjabat sebagai Sekretaris Daerah Aceh, dan digantikan dengan Bustami.

Prestasi Taqwallah

Berlatar belakang sebagai seorang medis, Taqwallah pernah dianugerahi penghargaan berupa Dokter Teladan pada tahun 1996.

Taqwallah juga dihormati sebagai PNS berprestasi dengan kerja luar biasa. Dirinya dianugerahi penghargaan tersebut pada tahun 2010.

Taqwallah juga masuk ke dalam daftar inovator TOP 9 inovasi pelayanan publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia (Kemenpan RB) tahun 2014.

Selanjutnya »     Bersatu dalam Karya Melalui Goresan Tint...
Halaman: 1 2 3 4 5
Keyword:


Editor :
Akhyar

riset-JSI
Komentar Anda