kip lhok
Beranda / Politik dan Hukum / "Fachrul Razi: Partai Aceh Bangkit di Pemilu 2024"

"Fachrul Razi: Partai Aceh Bangkit di Pemilu 2024"

Rabu, 17 Januari 2024 17:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Biyu

Pimpinan Komite I DPD RI yang juga Senator asal Aceh, Fachrul Razi. Foto: Ist


DIALESIS.COM | Nasional - Fachrul Razi, Anggota DPD RI, menyoroti potensi Partai Aceh dalam pertarungan Pemilu 2024. Meskipun perolehan kursi PA di parlemen menunjukkan tren penurunan setiap tahun, Fachrul Razi optimis PA dapat meraih lebih dari 18 kursi pada pemilu mendatang.

Menurut Razi, penurunan kursi pada Pemilu 2014 dan 2019 disebabkan oleh konflik dengan rezim pusat dan affiliasi politik PA dengan calon presiden yang beroposisi terhadap Jokowi.

"Pada 2024, PA berkoalisi dengan Gerindra yang mengusung Prabowo, dengan dukungan tidak langsung dari Jokowi, memberikan peluang PA untuk mendapatkan dukungan pusat," ujar Razi.

Selanjutnya Razi menyoroti afiliasi politik PA dengan Gerindra yang dapat memberikan dukungan politik dari pusat, memperkuat posisi PA dalam pemilu.

Ia menilai sosok Mualem sebagai kunci perekat di kalangan eks kombatan dan GAM, serta faktor istiqomah dan sabar dalam menghadapi konstelasi politik lokal di Aceh.

"Mualem menjadi faktor kunci dalam kemenangan PA. Pusat menilai bahwa kunci politik Aceh berada di tangan Mualem," tegasnya.

Razi juga mencatat bahwa PA memiliki kader dan caleg generasi baru, termasuk kalangan milenial, tanpa menghilangkan peran mantan kombatan. Kaderisasi politik PA dinilai lebih baik dibandingkan partai lain.

Dengan faktor-faktor tersebut, Fachrul Razi yakin bahwa PA memiliki potensi untuk meraih kemenangan pada Pemilu 2024 mendatang.

Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda