kip lhok
Beranda / Pemerintahan / Pansel Sampaikan Perkembangan Terkini Proses Seleksi Jabatan Eselon II Pemerintah Aceh

Pansel Sampaikan Perkembangan Terkini Proses Seleksi Jabatan Eselon II Pemerintah Aceh

Rabu, 18 Oktober 2023 11:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Nora

T Setia Budi. [Foto: IST]

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Ketua Panitia Seleksi T. Setia Budi menyampaikan perkembangan terkini proses seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama di lingkungan Pemerintah Aceh yang sedang berlangsung. 

“Proses penjaringan sedang dilakukan hingga saat ini. Pada 6 Oktober 2023 telah diumumkan sebanyak 98 nama dinyatakan lolos seleksi administrasi,” ujarnya kepada Dialeksis.com, Rabu (18/10/2023). 

Kata T Setia Budi, usai pengumuman tersebut, Pansel akan melanjutkan tahap seleksi berikutnya, seperti wawancara dan periksa makalah pada peserta. 

“Makalah itu diperiksa oleh 2 orang agar lebih akurat ada yang melakukan cek dan kroscek,” ucapnya. 

Ia menegaskan kembali bahwa proses seleksi jabatan ini dilakukan dengan sangat ketat agar menghasilkan sosok-sosok berkualitas untuk posisi penting dalam pemerintahan. 

“Kita juga menampung masukan dari para pihak dalam proses menjaring kepala SKPA baru ini karena bisa memperbaiki tata kelola pemerintahan yang lebih baik,” kelasnya. 

Keyword:


Editor :
Alfi Nora

riset-JSI
Komentar Anda