Beranda / Pemerintahan / Meugang Akbar, Pemkab Pidie Bagikan 40 Ekor Sapi untuk 23 Kecamatan

Meugang Akbar, Pemkab Pidie Bagikan 40 Ekor Sapi untuk 23 Kecamatan

Sabtu, 09 Maret 2024 13:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Pj Bupati Pidie, Wahyudi Adisiswanto, mengatakan, tradisi Meugang Akbar, selain wujud syukur atas kedatangan bulan Ramadan, juga merupakan bentuk kepedulian kepada kalangan dhuafa. [Foto: instagram/wahyoediadi]


DIALEKSIS.COM | Aceh - Pemkab Pidie kembali menggelar tradisi Meugang Akbar yang akan dilaksanakan besok Minggu (10/3/2024) yang juga merupakan hari meugang pertama sebelum memasuki bulan suci Ramadan 1445 H.

Acara meugang akbar akan digelar di Masjid Agung Al-Falah Sigli dan 23 masjid kecamatan dengan membagikan bantuan berupa 40 ekor sapi, kepada 3.000 masyarakat kurang mampu di 23 Kecamatan se-Kabupaten Pidie, yang bersumber dari sejumlah donatur.

Pj Bupati Pidie, Wahyudi Adisiswanto, mengatakan, tradisi Meugang Akbar, selain wujud syukur atas kedatangan bulan Ramadan, juga merupakan bentuk kepedulian kepada kalangan dhuafa, yang sudah sepantasnya juga turut menyambut Ramadan dengan riang gembira.

"Kami mengajak seluruh masyarakat Pidie, baik yang ada di Kabupaten Pidie, maupun di luar daerah, untuk bersama-sama memberikan kepeduliannya," ujar Wahyudi.

Ia menambahkan, upaya memelihara tradisi Meugang merupakan tanggung jawab bersama. Sehingga, tradisi ini bisa bertahan dari gempuran degradasi kultural globalisasi. [*]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda