Beranda / Gaya Hidup / Olah Raga / Piala AFC U-16 dan U-19 Ditunda, Ini Program Latihan Timnas

Piala AFC U-16 dan U-19 Ditunda, Ini Program Latihan Timnas

Selasa, 15 September 2020 10:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Pemain timnas U-19 Indonesia merayakan gol ke gawang Arab Saudi.


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Piala AFC U-19 dan U-16 yang akan bergulir pada Oktober dan November 2020 resmi ditunda Konfederasi Sepakbola Asia (AFC) menjadi awal tahun 2021 mendatang. Penundaan diumumkan AFC setelah menggelar rapat virtual Komite Eksekutif pada Kamis (10/9/2020) lalu.

Dengan ditundanya Piala AFC U-19 2020, pelatih Tim Nasional Indonesia U-19, Shin Tae-yong mengatakan bahwa timnya dapat melakukan persiapan lebih panjang lagi. Tentunya pelatih asal Korea Selatan tersebut akan mengubah program latihan yang telah dirancang.

"Saat ini timnas U-19 sedang menjalani pemusatan latihan di Kroasia, sebenarnya ini merupakan persiapan mengikuti Piala AFC U-19 bulan Oktober di Uzbekistan. Namun setelah diundur kami langsung mengubah program latihan timnas U-19," kata Shin Tae-yong dilansir situs resmi PSSI, Senin (14/9/2020).

Sebelumnya Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan mengatakan setelah mendapat info dari AFC, PSSI menyiapkan timnas U-19 untuk langsung melanjutkan pemusatan latihan (TC) usai dari Kroasia.

“Dengan penundaan Piala AFC U-19 ini, maka timnas U-19 yang saat ini di Kroasia direncanakan melanjutkan TC di Turki pada Oktober mendatang," kata Iriawan dikutip dari situs resmi PSSI.

Sementara itu, pelatih Timnas U-16 Bima Sakti mengatakan bahwa ada sisi positif dengan keputusan penundaan dari AFC ini. Ia menyebut persiapan tim bisa lebih panjang dan tentu berharap hasil maksimal di ajang Piala AFC U-16 nantinya.

"Tentunya ini keputusan terbaik yang dilakukan AFC. Kami tentu akan mengubah dan menyesuaikan program pemusatan latihan untuk timnas U-16. Rencananya kami akan berkumpul 20 September mendatang.

Awalnya Piala AFC U-16 akan berlangsung pada pada tanggal 25 November hingga 12 Desember 2020 di Bahrain. Sementara itu, untuk Piala AFC U-19 akan berlaga di ajang ini pada 14 hingga 31 Oktober 2020 mendatang di Uzbekistan.

Keyword:


Editor :
Zulkarnaini

riset-JSI
Komentar Anda