Ihsanuddin Pimpin Percasi Aceh
Font: Ukuran: - +
Reporter : Baga
DIALEKSIS.COM | Langsa - Ihsanuddin, ketua Fraksi PPP DPR Aceh akhirnya dipercayakan memimpin organisasi asah otak untuk Provinsi Aceh priode 2021 -2025. Dalam Musprov yang diselenggarakan di Langsa, Kamis (21/06/2021).
Ihsanuddin mengantongi 14 suara dari 21 suara yang berhak untuk organisasi catur Aceh ini. Sementara rivalnya, Muhammad Hendrik Friasayani mengantongi 7 suara.
Dalam Musprov Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Provinsi Aceh, persidangan dari awal Musprov (SC) sampai dengan berahirnya pemilihan, panitia dan peserta mempercayakan Bahtiar Gayo, pengurus provinsi Aceh untuk memimpin persidangan.
Awalnya persidangan berlangsung alot dan panas, apalagi ketika mempersoalkan masalah mandat siapa yang berhak memberikan suara dalam Musprov ini. Hangat persidangan mampu digiring pimpinan sidang untuk mendapatkan solusi.
Ahirnya LPJ Pengurus Catur Provinsi Aceh priode 2016-2021, berjalan mulus dan hanya berlangsung lima menit, dilanjutkan dengan pengumaman calon ketua dan visi misi, serta pemilihan.
Proses pemilihan juga berlangsung aman dan nyaman, semua pihak mengendepankan azas kekeluargaan dan persaudaraan sesuai dengan semboyan catur, Gens Una Sumus, kita bersaudara.
Aldin NL, ketua Percasi Aceh yang demosioner kepada Dialeksis.com, mengakui pihaknya puas atas suksesnya pelaksanaan Musprov di Langsa dan telah terpilihnya ketua baru yang diamanahkan para pengurus kabupaten kota.
“Saya dipercayakan sebagai ketua Percasi Aceh, ini merupakan amanah seluruh pengurus percasi yang ada di Aceh, untuk itu tolong ingatkan saya agar dapat menjalankan amanah ini,” sebut Ihsanuddin saat ditanya Dialeksis.
Sementara itu Muhammad Hendrik Friasayani menyebutkan, pengurus catur itu satu keluarga, siapapun yang memimpin organisasi tidak ada persoalan, karena semuanya bersaudara. (baga)