Usai Divaksin, PM Pakistan Positif Corona
Font: Ukuran: - +
DIALEKSIS.COM | Jakarta - Perdana Menteri Pakistan Imran Khan positif Corona dan kini tengah menjalani isolasi. Pasalnya, pria berusia 68 tahun tersebut diketahui terinfeksi COVID-19 setelah divaksin Corona Sinopharm.
Rupanya, usai divaksin, Imran Khan kerap mengadakan pertemuan dan pidato di ibukota Islamabad, dipenuhi banyak orang. Ia bahkan tak memakai masker saat berpidato dan menghadiri peresmian proyek perumahan bagi warga Pakistan, sehari usai divaksin.
Imran Khan diketahui menerima dosis pertama vaksin Corona Sinopharm pada hari Kamis. Sementara, butuh beberapa minggu untuk mengembangkan perlindungan maksimal dari vaksin Corona.
"Khan dinyatakan positifCOVID-19 pada hari Sabtu kemarin, setelah mengalami batuk ringan, dan dia sekarang mengalami demam ringan," kata juru bicaranya.
"Ada kemungkinan Khan juga terinfeksi sebelum dia menerima vaksin Corona, terpapar dari salah satu serangkaian pertemuan bersama warganya yang cukup padat pekan ini," jelas menteri informasi, Shibli Faraz, mengatakan kepada saluran televisi Geo News.[Detik]
Dikutip dari The Guardian, Pakistan mengalami lonjakan kasus COVID-19 tetapi tak separah banyak negara bagian barat. Pembatasan termasuk lockdown diterapkan usai kasus Corona terus meningkat.
Catatan kasus COVID-19 negara tersebut menunjukkan 3.876 orang dinyatakan positif selama 24 jam terakhir, jumlah infeksi harian tertinggi sejak awal Juli, sementara total kumulatif melewati 620.000 ribu kasus.