kip lhok
Beranda / Berita / Dunia / Korban Tewas Akibat Hujan Lebat di Brasil 84 Orang

Korban Tewas Akibat Hujan Lebat di Brasil 84 Orang

Senin, 30 Mei 2022 21:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Pemandangan udara dari wilayah Olinda di Recife setelah banjir dan tanah longsor akibat hujan lebat di Pernambuco, Brasil pada 29 Mei 2022. [Foto: Diogo Duarte/Anadolu Agency/Getty Images]


DIALEKSIS.COM | Brasil- Penduduk di negara bagian Pernambuco, Brasil, bersiap menghadapi hujan lebat selama berhari-hari ke depannya, setelah sedikitnya 84 orang tewas saat hujan lebat memicu banjir dan tanah longsor, menurut Pertahanan Sipil.

Melansir CNN, sejak hujan lebat yang dimulai pada Rabu, 56 orang telah hilang, sementara hampir 4.000 orang kehilangan rumah. Empat belas kota telah mengumumkan keadaan darurat.

Pertahanan sipil Pernambuco telah mendesak penduduk yang tinggal di daerah berisiko tinggi di sekitar Kota Recife untuk mencari perlindungan di tempat lain setelah hujan menyebabkan tanah longsor di sana. Sekolah di Recife telah dibuka untuk menampung keluarga pengungsi.

Hujan akhir pekan memicu peristiwa banjir besar keempat dalam lima bulan di Brasil, menurut laporan Reuters, yang menyoroti kurangnya perencanaan kota di lingkungan berpenghasilan rendah di sebagian besar negara itu. Favela yang merupakan daerah kumuh sering didirikan di lereng bukit yang rawan longsor, biasanya di luar kota-kota besar.

Presiden Brasil Jair Bolsonaro mengatakan militer akan membantu mereka yang terkena dampak dan ia akan melakukan perjalanan ke Recife pada hari Senin (30/5/2022) untuk menilai situasi.

“Pemerintah kami menyediakan, sejak saat pertama, semua sarananya untuk membantu mereka yang terkena dampak, termasuk Angkatan Bersenjata,” tweetnya pada hari Minggu (29/5/2022). [CNN]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda