TP PKK Kota Juang Studi Banding ke Desa Gunung Singit, Aceh Tengah
Font: Ukuran: - +
Reporter : Fajri Bugak
Camat Kota Juang Musni Syahputra SIP MEc Dev mengatakan TP PKK belajar dari Gunung Singit supaya mampu diterapkan di Kota Juang. [Foto: Ist.]
DIALEKSIS.COM | Bireuen - Sebanyak 23 Ibu TP-PKK (Tim Pengerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga) se-Kecamatan Kota Juang, Kabupaten Bireuen melakukan studi banding ke Desa Gunung Singit Kecamatan Silih Nara selama dua hari, Senin dan Selasa (20 s/d 21 Juni 2022).
Camat Kota Juang Musni Syahputra SIP MEc Dev, Rabu (22/6/2022), menjelaskan dasar kegiatan studi banding ini berdasarkan kesepakatan rapat bersama para pengurus TP PPK Gampong se-Kecamatan Kota Juang.
Atas dasar tersebut, maka dipilihlah lokasi Desa Gunung Singit. "Desa Gunung Singit Juara Pertama Desa Mawaddah Warrahmahah (Gammawar) se-Aceh Tahun 2021," kata Camat Kota Juang.
Di Desa Gunung Singit, sebut Musni, Ibu TP PKK melihat 10 aspek Program Gammawar yang dilakukan oleh TP PKK Gunung Singit, diantaranya Program penghayatan dan Pengamalan Pancasila, Gotong Royong, Pangan, Sandang, Perumahan dan Tata Laksana Rumah Tangga, Pendidikan dan Ketrampilan, Kesehatan, Pengembangan Kehidupan Berkoperasi, Kelestarian Lingkungan Hidup, Perencanaan Sehat.
"Kita melihat secara langsung Desa Gunung Singit, Administrasi Kependudukan di sana luar biasa. Seluruh indikator penilaian TP PKK berhasil dikelola dengan sempurna. Kita belajar dari Gunung Singit supaya mampu diterapkan di Kota Juang," demikian kata Camat Kota Juang Musni Syahputra SIP MEc Dev. [FAJ]