Beranda / Berita / Aceh / Tiga Penghargaan Membanggakan Diraih DPKA Sepanjang 2023

Tiga Penghargaan Membanggakan Diraih DPKA Sepanjang 2023

Selasa, 31 Oktober 2023 19:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Alfi Nora

DPKA Aceh Kembali Raih Penghargaan Nasional, Menjadi Simpul Jaringan Terbaik untuk Keempat Kalinya. [Foto: Pemprov Aceh]


DIALEKSIS.COM | Aceh - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Aceh (DPKA) di bawah kepemimpinan Dr Edi Yandra, S.STP. MSP menunjukkan kinerja positif dalam pengembangan dunia pustaka dan arsip di Aceh. Di samping itu, Edi Yandra juga terus meningkatkan inovasi - inovasi dalam setiap bidang dan pelayanan di dinas tersebut. 

Dalam data dan informasi yang dihimpun Dialeksis.com, tercatat ada 3 penghargaan membanggakan yang diperoleh DKPA sejak Januari-Oktober 2023.

Pertama, DPKA kembali mendapatkan penghargaan bergengsi, yakni Anugerah Simpul Jaringan Terbaik Nasional 2023 dari Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) dengan nilai predikat “Terbaik”.

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Aceh, Dr. Edi Yandra, STP, MSP, dengan bangga menerima penghargaan tersebut dalam acara Puncak Seremonial Peringatan Hari Kearsipan ke-52 Tahun 2023, yang berlangsung di Hotel El-Royal, Banyuwangi, Jawa Timur, Selasa (23/5/2023).

Dr. Edi Yandra menyampaikan bahwa Aceh berhasil memperoleh penghargaan sebagai simpul jaringan terbaik nasional selama 3 tahun berturut-turut sejak tahun 2020. 

Kedua, DPKA kembali meraih predikat provinsi terbaik dalam implementasi program transformasi perpustakaan berbasis inklusi sosial tahun 2023.

Ini menjadi penghargaan keempat yang didapatkan dari program tersebut. Penghargaan diberikan langsung Kepala Perpustakaan Nasional, Muhammad Syarif Bando, di Yogyakarta, Rabu (20/9/2023).

Edi Yandra menyatakan penghargaan ini tidak lepas dari program serius pemerintah Aceh dalam meningkatkan ekonomi masyarakat melalui perpustakaan.

Aceh telah memperoleh penghargaan implementasikan program transformasi perpustakaan berbasis inklusi sosial selama empat kali berturut-turut sejak 2020 hingga 2023.

Ketiga, DPKA diberikan penghargaan oleh Media Harian Rakyat Aceh dalam rangka HUT ke-18, Selasa (17/1/2023). DPKA mendapat penghargaan kategori instansi yang dinilai memiliki pengaruh dan kinerja baik dalam pelayanan masyarakat. [NOR]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda