Beranda / Berita / Aceh / Serahkan Bantuan Bagi Korban Kebakaran di Blang Bintang, BMA: Semoga Dapat Meringankan

Serahkan Bantuan Bagi Korban Kebakaran di Blang Bintang, BMA: Semoga Dapat Meringankan

Rabu, 22 Mei 2024 22:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Baitul Mal Aceh menyerahkan bantuan masa panik kepada dua kepala keluarga (KK) korban kebakaran Gampong Data Makmur, Kecamatan Blang Bintang, Aceh Besar, Selasa (22/5/2024). [Foto: Humas BMA]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Baitul Mal Aceh (BMA) menyerahkan bantuan masa panik kepada dua kepala keluarga (KK) korban kebakaran Gampong Data Makmur, Kecamatan Blang Bintang, Aceh Besar.

Penyaluran bantuan berupa uang tunai tersebut dihadiri langsung oleh Anggota Badan BMA, Abdul Rani Usman, beserta Kepala Sekretariat BMA, Amirullah yang didampingi Kepala Bagian Umum Sekretariat BMA, Didi Setiadi, Selasa (22/5/2024).

Kedua penerima bantuan tersebut atas nama Rusli dan Samsiah. Bantuan tersebut diberikan dalam bentuk uang tunai untuk kebutuhan mendesak setelah mengalami musibah dengan nominal masing-masing Rp3 juta.

"Semoga bantuan yang kita berikan dapat membantu meringankan korban untuk membeli kebutuhan yang mendesak, walaupun mungkin bantuan yang kita berikan tidak banyak," ungkap Abdul Rani.

Abdul Rani menjelaskan, bantuan masa panik ini sebagai wujud kepedulian kepada sesama yang sedang mengalami kesulitan. BMA berharap bantuan ini dapat sedikit membantu mereka dalam memulihkan situasi mereka pasca kebakaran yang merusak rumah mereka.

Sementara itu Kepala Sekretariat BMA, Amirullah, menambahkan bahwa sumber dana untuk bantuan ini berasal dari dana zakat senif gharimin yang telah dikumpulkan selama ini.

"Bantuan ini menunjukkan komitmen BMA dalam mendistribusikan zakat tepat sasaran, demi membantu masyarakat yang membutuhkan dalam situasi darurat atau musibah seperti kebakaran," ujar Amirullah. [*]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda