Senyum Sohibul Saat Menerima Sepeda Gratis Dari BFLF
Font: Ukuran: - +
Sohibul Abrar (9) masih mengenakan pakaian mengaji saat relawan Blood For Life Foundation (BFLF) Indonesia mengantarkan satu unit sepeda gratis ke rumah sederhananya. [Foto: for Dialeksis]
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Sohibul Abrar (9) masih mengenakan pakaian mengaji saat relawan Blood For Life Foundation (BFLF) Indonesia mengantarkan satu unit sepeda gratis ke rumah sederhananya. Pelajar kurang mampu asal Aceh Besar ini tersenyum malu-malu di belakang badan sang Ibu sebelum akhirnya menyentuh roda angin itu.
“Terima kasih, nanti sepedanya untuk pergi mengaji, sekolah dan main,” ujar Sohibul dengan nada kecil, tangan mungil itu langsung mencoba menaiki sepeda berkeliling kampung. Dia sedang memperlihatkan kepada teman-teman lainnya.
Sohibul mengaku, saat relawan BFLF pada bulan Desember 2023 melakukan survei kerumahnya, dia selalu berdoa agar sepeda benar-benar diantar kerumah.
“Kami selalu berdoa habis sholat,” kata Sohibul.
Sementara itu, Koordinator Program Sepeda Gratis, Melia Ulfa mengatakan, Sohibul merupakan pelajar kelas tiga di Sekolah Dasar (SD) Lheu Blang. Adalah putra dari Muhammad Ali dan Fauziah, keluarga kecil ini hidup dalam kondisi ekonomi yang terbilang sulit.
“Doa Sohibul terkabul, donasi dari orang baik yang menjadi perantara antara hamba dengan Tuhannya,” ujarnya menambahkan.
Sohibul merupakan penerima seda gratis ke 11 dari program 100 sepeda gratis untuk pelajar kurang mampu se Aceh. Program ini dilakukan atas kerjasama dengan seluruh masyarakat dermawan yang ingin berbagi dan mencerdaskan anak bangsa.
Melia menambahkan, Sohibul terpilih menjadi yang ke sebelas, karena selain kurang mampu dia merupakan siswa yang rajin ke sekolah dan mendapatkan peringkat kelas.
“Tahun ini rangking 6, dan itu sangat membahagiakan. Ini hadiah juara kelas dari BFLF atas pencapaian yang dilakukan Sohibul,” kata dia.
Melia menyebutkan, ayah dari Sohibul saat ini sudah tidak lagi bekerja karena sakit ganas yang mengharuskan ia banyak istirahat. Sementara saat ini, kecukupan keluarga dilakukan oleh sang ibu yang menjadi buruh cuci baju.
Melia menyebutkan, sepeda gratis yang diberikan kepada Sohibul merupakan sumbangan dari warga Banda Aceh. Yang kemudian disalurkan oleh BFLF kepada siswa membutuhkan.
Melia mengatakan, program sepeda gratis kepada pelajar kurang mampu se Aceh sudah dimulai sejak tahun 2023. Dimana BFLF telah menyalurkan ke beberapa daerah seperti Aceh Timur, Aceh Utara, Banda Aceh dan Aceh Besar.
“Mulai dari siswa SMA dan SMP, baru minggu kemarin kita berikan juga untuk pelajar di Aceh Timur, kita kirim langsung. BFLF hadir untuk membantu mereka yang punya motivasi tinggi untuk belajar,” kata dia.
Melia menyebutkan, BFLF dalam melakukan aksi sosialnya tidak dapat bekerja sendiri. Untuk itu, BFLF mengajak masyarakat agar saling bahu membahu dalam mencerdaskan generasi kedepan.
Kata dia, BFLF menerima bantuan masyarakat dalam bentuk apapun baik sepeda bekas atau baru. sepeda dapat diantarkan langsung ke Kantor BFLF Pusat beralamat di Jalan Kepiting Nomor 5, Bandar Baru, Kuta Alam Banda Aceh, atau dapat menghubungi ke BFLF Call Center melalui nomor telepon 082370809008.
Pihaknya juga membuka donasi melalui Bank BSI : Rek. 812-608-5290 dan Bank Aceh : Rek. 614-0224- 7809008. Atas Nama blood for life foundation.
Melia berharap aksi sosial ini dapat menjadi inspirasi bagi komunitas, organisasi hingga instansi pemerintah. “Ayo bersama-sama kita hantarkan generasi hebat Aceh ke gerbang kesuksesan,” kata Melia.