kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Pemerintah Aceh Besar Pantau Pelaksanaan UASBN dan UNBK

Pemerintah Aceh Besar Pantau Pelaksanaan UASBN dan UNBK

Selasa, 23 April 2019 14:00 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Aceh Besar - Bupati Aceh Besar, Ir. Mawardi Ali turun langsung memantau pelaksanaan hari pertama UASBN (Ujian Akhir Sekolah Berstandar Nasional) tingkat Sekolah Dasar, dan UNBK (Ujian Nasional Berbasis Komputer) tingkat Sekolah Menegah Pertama sederajat hari, Aceh Besar , Selasa, 22/4/19.

Bupati dan rombongan mengawali pemantauan ke SD Negeri Pertiwi Lamgarot, Desa Siron, Kecamatan Ingin Jaya, Aceh Besar. Mawardi mengungkap, bahwa pelaksanaan UASBN di SD Lamgarot, terlihat tertib. Ia juga melihat langsung para siswa-siswi yang sedang menjawab soal di dalam ruang ujian.

Setelah memantau pelaksanaan UASBN di SD Negeri Lamgarot, Bupati dan rombongan bergerak menuju SMP Negeri 3 Ingin Jaya, Kecamatan Ingin Jaya, Aceh Besar.

Dalam pantauannya di SMP Negeri 3 Ingin Jaya, Mawardi juga mengungkapkan hal serupa, bahwa tidak terlihat adanya persoalan baik teknis pelaksanaan, maupun fasilitas ujian.

"Sejauh ini, tidak ada kendala yang berarti dalam pelaksanaan ujian, Alhamdulillah berjalan dengan baik," ungkap Mawardi.

Hal senada juga disampaikan oleh Kadisdikbud Aceh Besar, Dr. Silahuddin, M.Ag, saat mendampingi Bupati.

Ia mengaku, pelaksanaan UASBN dan UNBK tahun ini berjalan hampir tidak ada kendala. Ia menjelaskan bahwa sempat terjadi kesalahan teknis, yaitu terputusnya jaringan internet di kawasan Kecamatan Pulo Aceh, namun tidak berlangsung lama, dan sudah diselesaikan oleh tim teknis.

"Memang sempat ada putus jaringan sebentar, tapi tidak lama, dan sudah diselesaikan oleh tim, dan ujian bisa dilaksanakan tepat waktu," jelasnya.

Kepada Media Center, Ia juga melaporkan bahwa peserta UASBN tingkat SD sederajat tahun ini, berjumlah 7.484 peserta, yang terdiri dari 3.905 siswa, dan 3.579 siswi, dan peserta UNBK tingkat SMP sederajat berjumlah 5.847 peserta, yang terdiri dari 3.070 siswa, dan 2.077 siswi.

Dilokasi terpisah, Wakil Bupati Aceh Besar, Husaini A. Wahab juga terjun langsung ke lapangan memantau pelaksanaan UNBK di SMPN 1 Seulimuem, SMPN 1 Kota Jantho, dan MTsN 1 Aceh Besar.

Sementara Sekretaris Daerah Aceh Besar, Drs. Iskandar, M.Si memantau UNBK di SMPN 1 Darul Imarah, SMPN 1 Suka Makmur, juga MTsN 4 Aceh Besar.

(MC Aceh Besar)

Keyword:


Editor :
Pondek

riset-JSI
Komentar Anda