Beranda / Berita / Aceh / Partai Gerindra Diprediksi Sabet Ketua DPRK Aceh Tamiang

Partai Gerindra Diprediksi Sabet Ketua DPRK Aceh Tamiang

Senin, 22 April 2019 17:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Hendra

DIALEKSIS.COM | Aceh Tamiang - Partai Gerindra dipediksi meraih suara tertinggi pada Pileg 2019 di Kabupaten Aceh Tamiang dan dapat  dipastikan akan meraih kursi ketua DPRK Aceh Tamiang untuk periode 2019-2024.

Berdasarkan informasi yang diperoleh Dialeksis.com, Senin (22/4/2019) untuk DPRK Aceh Tamiang ada 30 kursi yang dibagi dalam tiga daerah pemilihan (Dapil).

Yakni Dapil 1 meliputi kecamatan Karang Baru, Kota Kualasimpang, Sekerak, Rantau, Dapil 2 meliputi kecamatan Manyak Payed, Seruway, Bendahara, Banda Mulia dan dapil 3 meliputi kecamatan Bandar Pusaka, Tamiang Hulu, Tenggulun serta kecamatan Kejuruan Muda. 

Sementara itu parpol yang diprediksi mendominasi kursi DPRK Aceh Tamiang meliputi Gerindra, PA, Demokrat, PKS, PNA dan PPP. Sedangkan partai lain yang meraih kursi berkisar antara 1 hingga 2 kursi diraih Golkar, Nasdem, PAN, Hanura, PDI P dan PBB. 

Ketua DPC Gerindra Aceh Tamiang, Suprianto, ST mengatakan dari perhitungan internal Gerindra di setiap dapil meraih dua kursi sehingga secara keseluruhan Partai Gerindra memperoleh enam kursi DPRK Aceh Tamiang. 

"Kami prediksikan kursi Gerindra untuk DPRK Aceh Tamiang sekitar 6 kursi dan dapat dipastikan kursi ketua DPRK Aceh Tamiang akan diraih oleh Gerindra," ujar Suprianto.

Suprianto menjelaskan yang meraih suara terbanyak pertama dan kedua Gerindra di dapil 1 yakni Muhammad Irwan, SP dan Salbiah, S.Pdi, untuk Dapil 2 yakni Sugiono Sukandar dan Suprianto serta yang meraih suara terbanyak pertama dan kedua Gerindra dapil 3 yakni Sarhadi dan Fitriadi. (MHV)


Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda