kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Keupiyah Seukee Berserta Jajaran Silaturahmi ke Sejumlah Ulama di Aceh Timur

Keupiyah Seukee Berserta Jajaran Silaturahmi ke Sejumlah Ulama di Aceh Timur

Minggu, 08 Mei 2022 22:45 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Khaidir

Foto: Ist


DIALEKSIS.COM | Aceh Timur - Keupiyah Seukee/ Zulfadli Aiyub Ketua DPW PA Kabupaten Aceh Timur beserta jajarannya melakukan kunjungan Hari Raya ke sejumlah Ulama yang ada di Kabupaten Aceh Timur., Minggu (8/5/2022)

"Kunjungan Keupiyah seuke dan pengurus partai Aceh lainnya ini dalam rangka silaturrahmi hari Raya Idul Fitri 1444 H ke beberapa Ulama Kharismatik di di Aceh Timur," ujarnya.

Keupiyah Seuke kepada dialeksis.com menerangkan bahwa kunjungan ke beberapa ulama di Aceh Timur untuk menjaga komunikasi dengan para ulama dalam berjuang membela kepentingan rakyat dan juga tidak terlepas dari tanggung jawab besar dalam upaya memperjuangkan kesejahteraan rakyat khususnya Aceh Timur dan Aceh umumnya

Menurutnya, ulama adalah teladan rakyat, mata hati rakyat, tempat rakyat berkeluh kesah. Sebab itu kami sebagai kader partai, baik di legislatif merasa perlu untuk terus mejaga hubungan dengan para ulama, terang Keupiyah Seukee.

Hal lain disampaikan melalui Juru Bicara DPW PA Aceh Timur Mansur Abu Bakar merincikan bahwa kunjungan keupiyah seukee dan pengurus PA Aceh Timur ke kediama Ulama Kharismatik meliputi Kediaman Abu Ali Paya Pasi, kemudian dilanjutkan ke kediaman Abu Rih Julok dan di akhiri ke diaman Abi Nawawi ketua MPU Aceh Timur.

"Di kediaman Abi Nawawi MPU rombongan DPW PA Aceh Timur melakukan samadiah atas meninggalnya Ibunda Abi Nawawi beberapa hari yang lalu," terangnya lagi. 

Selanjutnya dari pantauan dialeksis.com Dalam silaturahmi ini Keupiyah seukee juga di dampingi oleh Ketua DPRK Fattah Fikri, anggota DPRK Fraksi Partai Aceh, Panglima Daerah dan sejumlah panglima Sagoe antara lain Rusli Sabi Panglima Sagoe Nurul A'la. [KH]

Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda