Beranda / Berita / Aceh / Kemenag Sabang Launching Program Infaq Rp1000 Per Hari

Kemenag Sabang Launching Program Infaq Rp1000 Per Hari

Senin, 08 Agustus 2022 15:00 WIB

Font: Ukuran: - +


Foto bersama. [Foto: aceh.kemenag.go.id/Inmas Aceh]


DIALEKSIS.COM | Sabang - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Sabang melaunching Program Infaq Rp1.000/hari. Program ini dilaunching setelah pelaksanaan apel Senin pagi yang bertempat di Halaman Kantor Kemenag setempat, Senin (8/8/2022). 

Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Sabang, Dr H Mukhlis MPd mengatakan infaq ini adalah program dunia yang hasilnya akan kita ambil di akhirat kelak.

"Hari ini bertepatan dengan Hari Asyura kita launching Program Infaq Rp1.000 per hari. Ini melibatkan kita semua, apakah pegawai yang di kantor dan KUA dan para dewan guru di madrasah. Semua insan Kemenag ikut berpartisipasi dalam infaq Rp 1.000," harap Mukhlis.

Mukhlis menjelaskan bahwa pelaporan infaq akan transparan dan akuntabel, nantinya hasil dari infaq akan dimanfaatkan untuk kepentingan ummat seperti membantu madrasah swasta yang kekurangan, artinya uang ini tidak akan dipakai untuk kepentingan kantor.

Pada kesempatan tersebut Mukhlis juga menetapkan kembali tiga program lainnya yaitu apel rutin setiap pagi. Pelaksanaan Shalat Zhuhur berjamaah di Mushalla Al-Ikhlas Kemenag Sabang. Dan Ngaji Bersama setiap Jumat pagi.

Turut hadir dalam launching tersebut adalah Kasubbag TU, H Murdani SAg MA, Kasi Penmad, Munawar SAg, Kasi PD Pontren, Masri SAg, Plt Kasi PAI dan Penyelenggara Zawa, Eriadi ST, Kasi Bimas, Husaini SAg MM, Kepala KUA Kecamatan Sukakarya, Firdaus SAg, Kepala KUA Kecamatan Sukajaya, Muhammad Yani SAg MAHk, dan seluruh karyawan dan karyawati Kemenag Kota Sabang.[]


Keyword:


Editor :
Akhyar

riset-JSI
Komentar Anda