Beranda / Berita / Aceh / Gelar Pasar Murah Seluruh Aceh, Kecuali Kota Banda Aceh

Gelar Pasar Murah Seluruh Aceh, Kecuali Kota Banda Aceh

Kamis, 19 Agustus 2021 21:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Nora

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Aceh, Ir. Mohd. Tanwier, MM. [Foto: Ist]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Pemerintah Aceh Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Daerah setempat menyelenggarakan pasar murah mulai pada 19 sampai 25 Agustus 2021.

Kegiatan pasar murah itu diselenggarakan di seluruh kabupaten kota yang ada di Aceh kecuali Kota Banda Aceh, hal itu dikarenakan Banda aceh sudah masuk zona merah.

Hal itu disampaikan oleh Kadisperindag Aceh, Mohd Tanwir kepada Dialeksis.com, Kamis (19/08/2021). 

“Dalam rangka peringatan 1 Muharram 1443 Hijriah dan HUT RI ke 76, kami menggelar pasar murah guna membantu meringankan masyarakat yang terdampak Covid-19,” ujarnya.

Adapun harga kebutuhan yang dijual di pasar murah yaitu gula pasir Rp10.000 per kilogram, tepung terigu Rp8.000 per kilogram, beras Rp85.000 isi 10 kilogram, telur ayam ras Rp37.000 per papan, minyak goreng kemasan Rp27.000 isi 2 liter.

“Untuk hari ini yang sudah resmi dibuka di Idi Kabupaten Aceh Timur, untuk titiknya ada yang 5 sampai 9 titik,” sebutnya. 

Terakhir ia menyarankan, untuk seluruh masyarakat yang melakukan kegiatan di pasar murah dan juga masyarakat pada umumnya tetap menjaga kesehatan.

“Jangan sampai kegiatan yang posisif ini malah membawa dampak buruk nantinya, jadi harus tetap menjaga protokol kesehatan memakai masker, tetap menjaga jarak dan mencuci tangan,” tutupnya. [anr]

Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda