Beranda / Berita / Aceh / Bupati Aceh Tamiang Bagikan Masker kepada Penggendara

Bupati Aceh Tamiang Bagikan Masker kepada Penggendara

Senin, 23 September 2019 12:36 WIB

Font: Ukuran: - +



DIALEKSIS.COM | Aceh Tamiang - Bupati Aceh Tamiang Mursil, SH, M.Kn bersama beberapa kepada OPD dilingkungan Pemkab Atam membagikan masker kepada masyarakat dan pengguna jalan yang melintas di jalan lintas provinsi tepatnya di Simpang Kelana Kota Kualasimpang, Senin (23/9/2019).

Pembagian masker ini sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat agar tidak terpapar langsung dengan kabut asap yang belakangan ini mulai muncul akibat Karhutla.

Pantauan Dialeksis.com, Bupati bersama kepala BPBD Aceh Tamiang memasangkan langsung masker kepada pengendara yang melintas. Baik pengendara sepeda motor maupun pengguna jalan yang naik becak. "Pembagian masker kepada penggendara dan masyarakat ini merupakan langkah antisipasi, menyikapi semakin pekatnya kabut asap kiriman karhutla di Kabupaten Aceh Tamiang," ujar Bupati Mursil.

Saat membagikan masker kepada pengguna jalan, Bupati Mursil turut mengimbau, agar asyarakat sebisa mungkin selalu menggunakan masker ketika beraktivitas di luar. "Akibat menurunya kualitas udara di Aceh Tamiang seminggu terakhir ini, pihaknya mengimbau masyarakat agar mengurangi aktivitas di luar rumah. Jika pun mesti beraktivitas di luar, usahakan selalu menggunakan masker dan banyak minum air putih," harapnya.

Dikatakan, pembagian masker ini sebagai tindakan preventif atau pencegahan terjadinya penyakit akibat kabut asap. Artinya kata bupati, dengan pembagian masker ini dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat bahwa dalam kondisi cuaca seperti sekarang ini, harus jaga kesehatan. "Lebih baik menjaga atau mencegah daripada mengobati. Hari ini kita bagikan masker sebagai langkah preventif sebelum sakit, pencegahan, minimal masyarakat tau kalau cuaca seperti ini harus waspada," kata H. Mursil.

Sementara itu, kepala BPBD Aceh Tamiang, Syahri mengatakan jumlah masker yang dibagikan pihaknya sebanyak 1.500 lembar. Sasaran pemberian masket yaitu siswa (pelajar) dan pengguna jalan yang melintas di titik pembagian. "Target sasaran pemberian masker yakni para pelajar karena mereka lebih rentan dibanding orang dewasa. Tapi, orang-orang yang lewat juga kita berikan," terang Syahri. (MHV)

Keyword:


Editor :
Pondek

riset-JSI
Komentar Anda