kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Apel Gabungan Ditlantas Polda Aceh dan Pomdam Iskandar Muda

Apel Gabungan Ditlantas Polda Aceh dan Pomdam Iskandar Muda

Selasa, 26 Januari 2021 11:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Baga
usai dilakukan apel gabungan Ditlantas Polda Aceh dan Pomdam Iskandar Muda, para peserta apel fofo bersama.

DIALEKSIS.COM| Banda Aceh- Untuk membangun sinergitas TNI POLRI dalam penegakan hukum dan disiplin berlalulintas, apel gabungan Ditlantas Polda Aceh dan Pomdam Iskandar Muda dilaksanakan, Selasa (26/1/2021) di Mapomdam.

Apel gabunganya ini dalam upayanya menekan angka kecelakaan dan meningkatkan kesadaran berlalu lintas, mengingat angka pelanggaran dan kecelakaan lalulintas masih tinggi di Aceh.

Menurut Kombes Pol. Dciky Sondani, Dirlantas Polda Aceh, kepada Dialeksis.com, Selasa (26/1/2021) usai dilakukan apel gabungan ini, protocol Kesehatan tetap diprioritaskan, saat negeri dilanda wabah ini.

Kombes Pol Dicky Sondani juga mengingatkan agar anggota TNI- POLRI harus menjadi contoh dalam disiplin berlalulintas, supaya tidak ada lagi anggota TNI POLRI menjadi korban kecelakaan lalu lintas.

Apel pagi diikuti oleh oleh 25 personel Ditlantas Polda Aceh dan 63 pers Pomdam IM, diikuti oleh Dirlantas Polda Aceh, Danpomdam Iskandar Muda, Para Perwira Ditlantas dan Seluruh Perwira, Bintara Pomdam Iskandar Muda. Usai apel dilakukan foto bersama.

Apel gabungan ini akan membawa dampak dilapangan, khususnya dalam berdisiplin berlalulintas, karena berlalulintas itu harus mengikuti ketentuan, siapapun dia. Kecelakaan berlalulintas tidak memandang apa dan siapa.

“Kita harus disiplin untuk menghindari kecelakaan lalu lintas dan kita harus patuh terhadap aturan yang ada, karena semuanya demi kenyamanan kita bersama,” sebut Dicky.


Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda