kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / APBA Perubahan 2023 Masih Dalam Proses Evaluasi Kemendagri

APBA Perubahan 2023 Masih Dalam Proses Evaluasi Kemendagri

Jum`at, 20 Oktober 2023 09:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Zulkarnaini


Asisten I Sekretaris Daerah Aceh, Azwardi Abdullah


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Anggaran Pendapatan dan Belanja Aceh (APBA) Perubahan tahun 2023 senilai Rp 11.488 triliun masih dalam proses evaluasi di Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). 

Asisten I Sekretaris Daerah Aceh, Azwardi Abdullah mengatakan, bahwa Kemendagri membutuhkan waktu yang cukup untuk meneliti setiap program yang masuk dalam APBA Perubahan ini.

"Kemendagri sedang melakukan evaluasi teliti terhadap setiap program yang termasuk dalam APBA Perubahan. Kemendagri ingin memastikan bahwa setiap anggaran yang diajukan oleh Pemerintah Aceh telah disusun dengan cermat," kata Azwardi Abdullah kepada DIALEKSIS.COM, Jumat (20/10/2023).

Menurut Azwardi evaluasi ini dilakukan untuk memastikan setiap program dan alokasi dana akan diperiksa secara seksama agar tidak ada kesalahan atau ketidaksesuaian dengan regulasi yang berlaku. 

“Tidak diam tetap bekerja keras untuk memastikan bahwa tidak ada kesalahan dalam penyusunan APBA ini. Dirjen Keuangan langsung ke Aceh dan semua terkomunikasi dengan baik,” kata Azwardi.

Lebih lanjut Azwardi Abdullah, proses evaluasi APBA-P 2023 tersebut diperkirakan akan selesai dalam pekan ini. Dia berharap hasil evaluasi ini memastikan bahwa APBA P ini yang terbaik untuk mendukung pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Aceh.

Keyword:


Editor :
Zulkarnaini

riset-JSI
Komentar Anda