Momen Deklarasi Capres, Prabowo Sebut Nama Mualem Sebagai Pendukung Terkuat
Font: Ukuran: - +
Reporter : Nora
Foto: Liputan6/Herman Zakharia
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Ketua Umum (Ketum) Gerindra sekaligus bakal capres, Prabowo Subianto resmi mendeklarasikan diri maju di Pilpres 2024. Prabowo akan berduet dengan Gibran Rakabuming Raka.
Deklarasi Prabowo-Gibran berlangsung di Indonesia Arena, Jakarta, Rabu (25/10/2023). Koalisi Indonesia Maju (KIM) deklarasi Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai calon presiden dan calon wakil presiden 2024-2029 dengan tema "Menjemput Kemenangan Indonesia Maju".
Diketahui, Prabowo telah memutuskan memilih Gibran sebagai pendampingnya. Keputusan ini disetujui bersama para ketum Koalisi Indonesia Maju (KIM).
Dikutip Dialeksis.com dari KompasTV, dalam kesempatan deklarasi tersebut, Prabowo sempat menyebutkan nama tokoh pejuang GAM Muzakir Manaf alias Mualem. Prabowo mengatakan Mualem sebagai salah satu pendukung terkuat dirinya dalam Pilpres 2024.
"Terima kasih kepada Mualem Ketua Partai Aceh dari Aceh. Mualem itu salah satu pendukung paling kuat kita," ucapnya.
Sebelumnya juga Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Aceh telah menyatakan dukungannya kepada Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai bakal calon presiden (Capres).
Dukungan ini disampaikan oleh Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Aceh, Muzakir Manaf, usai pelantikan Pengurus DPP PA di Hermes Palace Hotel Banda Aceh, Sabtu (5/8/2023).