Beranda / Pemerintahan / Masa Transisi, Pj Gubernur Safrizal Lantik Tiga Pejabat Eselon II Pemerintah Aceh

Masa Transisi, Pj Gubernur Safrizal Lantik Tiga Pejabat Eselon II Pemerintah Aceh

Rabu, 05 Februari 2025 18:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Nora

Di masa transisi pemerintahan, Penjabat (Pj) Gubernur Aceh, Safrizal ZA, melantik tiga pejabat eselon II di lingkungan Pemerintah Aceh di Anjong Mon Mata, Rabu (5/2/2025) sore. Foto: Nora/Dialeksis


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Di masa transisi pemerintahan, Penjabat (Pj) Gubernur Aceh, Safrizal ZA, melantik tiga pejabat eselon II di lingkungan Pemerintah Aceh di Anjong Mon Mata, Rabu (5/2/2025) sore. 

Pejabat yang dilantik yaitu T. Aznal Zahri sebagai Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Perkim) Aceh; M. Diwarsyah sebagai Asisten Administrasi Umum Sekretaris Daerah Aceh (Asisten 3); dan Iskandar sebagai Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Gampong (DPMG) Aceh.

Sebagai informasi, T. Aznal Zahri  sebelumnya menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Perkim Aceh. Sementara itu, M. Diwarsyah sebelumnya menjabat sebagai Plt Sekda Aceh dan Kepala Sekretariat Lembaga Wali Nanggroe Aceh (Katibul Wali). Adapun Iskandar sebelumnya menjabat sebagai Asisten Administrasi Umum Sekretaris Daerah Aceh (Asisten 3).

Dalam sambutannya, Pj Gubernur Aceh Safrizal menyampaikan pelantikan yang terlaksana hari ini dirinya sudah berkoordinasi dengan Gubernur Aceh terpilih Muzakir Manaf (Mualem).

"Pelantikan yang terlaksana hari ini sudah sesuai arahan Mualem, kami sudah berkoordinasi dengan intens," ujarnya. 

Kedepan, kata Safrizal, akan ada rotasi 17 pejabat eselon II lainnya. Namun, rotasi tersebut masih menunggu persetujuan dari Mualem terkait penempatan yang tepat bagi mereka. Adapun kepastian pelantikan pejabat-pejabat tersebut, apakah akan dilakukan saat masa jabatan Pj Gubernur atau setelah Gubernur Aceh yang terpilih dilantik, masih belum dipastikan. 

"Kepada yang sudah dilantik, kami minta saudara bekerja sebaik mungkin di tempat baru dan lakukan tugas sesuai Tupoksi masing-masing," terangnya.

Keyword:


Editor :
Alfi Nora

riset-JSI