Beranda / Gaya Hidup / Olah Raga / Manchester City yang Lepas Sanchez ke MU

Manchester City yang Lepas Sanchez ke MU

Selasa, 23 Januari 2018 14:35 WIB

Font: Ukuran: - +


Alexis Sanchez (Man Utd)

DIALEKSIS, Manchester - Rencana kepergian Alexis Sanchez dari Arsenal memang sudah menyeruak sejak kompetisi Liga Primer Inggris belum bergulir. Semula, Manchester City yang paling berminat mendatangkan penyerang lincah asal Chile tersebut.

Jendela transfer pada Agustus 2017 menjadi momentum horor bagi fans Arsenal. Mereka dihadapi kenyataan bahwa pemain bintangnya diminati oleh klub mapan secara finansial sekelas City.

Dilansir BBC Sport, Man City nyaris mendapatkan tanda tangan Sanchez sebelum bursa transfer ditutup pada 31 Agustus lalu. Apalagi The Gunners juga diklaim sudah menyetujui tawaran sebesar 60 juta poundsterling dari City.

Namun, manajer Arsenal Arsene Wenger bersikeras untuk tidak melepas Sanchez sebelum resmi mendapatkan Thomas Lemar dari AS Monaco. Pemain 22 tahun itu dianggap sebagai pengganti Sanchez yang sepadan.

City sebenarnya masih punya kesempatan untuk mendapatkan keinginannya yang tertunda di awal musim. Mereka bisa saja menggoda Arsenal untuk kali kedua di bulan Januari 2018. Terlebih si pemain memang sebelumnya bersedia kembali bereuni dengan mantan pelatihnya di Barcelona, Pep Guardiola.

Guardiola pun berubah pikiran. Ia tak mau terjadi dinamika di ruang ganti pemain ketika Sanchez tiba di pertengahan musim. Terutama soal kesenjangan gaji tinggi yang diinginkan Sanchez.

Bagaimana tidak, Sanchez mematok gaji termahal di Liga Primer. Situasi ini tentu bisa memunculkan kecemburuan dari para bintang City yang lebih dulu bersinar seperti Kevin De Bruyne, Sergio Aguero, dan David Silva.

Guardiola pun akhirnya mengurungkan niatnya untuk mendatangkan Sanchez. Kondisi ini membuka celah bagi Manchester United.

Manajer MU Jose Mourinho pun dengan gencar mendesak manajemen untuk mengabulkan permintaan Arsenal demi Sanchez. "Setan Merah" bahkan rela merogoh kocek 35 juta poundsterling plus Henrikh Mkhitaryan.

Yang tak kalah menarik, MU juga bersedia menuruti banderol gaji yang diinginkan Sanchez. Pihak MU harus mengeluarkan 16,8 juta pounds per tahun untuk 4,5 musim ke depan. Artinya, Sanchez akan mendapat Rp310 miliar per tahun sekaligus pemilik gaji tertinggi di Liga Primer Inggris.

Risiko pengeluaran yang membengkak inilah yang tak mau dtanngung oleh ManCity. Bukan tidak sanggup secara finansial, namun Guardiola tak mau keberadaan Sanchez justru memicu kecemburuan bagi pemain lama City.

Bisa dibilang, Man City lah yang melepas Sanchez ke MU. Sebab, si pemain memang sudah jauh-jauh hari mengungkapkan keinginannya untuk hengkang dari Arsenal demi mencicipi tantangan baru. (CNN)

Keyword:


Editor :
Sammy

riset-JSI
Komentar Anda