Beranda / Berita / Nasional / Para Ahokers Gelar Doa Bersama di RTH Kalijodo

Para Ahokers Gelar Doa Bersama di RTH Kalijodo

Kamis, 24 Januari 2019 16:01 WIB

Font: Ukuran: - +


Dialeksis.com | Jakarta - Pesona Ahok belum pudar. Sejumlah Ahokers, pendukung setia Ahok , menggelar acara doa bersama sebagai bentuk rasa syukur atas bebas nya Ahok dari penjara, Kamis (24/1/2019). Kegiatan doa lintas agama tersebut di gelar Ruang Taman Hijau (RTH) Kalijodo, Jakarta Utara.

Seperti yang di lansir oleh detik.com, Inisiator acara Peter F Momor menyampaikan, kegiatan ini merupakan acara bentuk rasa syukur para ahokers atas bebas nya Ahok dari penjara. Seluruh Ahokers yang datang merupakan orang-orang yang pernah di bantu oleh Ahok pada masa Ahok masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.

"Acara ini merupakan ucapan rasa syukur para Ahokers atas bebasnya Ahok dari penjara.kita sudah bersama sejak Pilkada dulu. Kita tetap solid saat proses pengadilan. Setelah menunggu lama, hari ini merupakan hari yang kita tunggu"Ujar Inisiator acara Peter F Momor.

Peter menambahkan, masyarakat yang pernah dibela Ahok atau merasakan dampak program Ahok saat memimpin DKI Jakarta akan memberikan testimoni. Acara ini, menurutnya, juga sekaligus sebagai ajang silaturahmi sesama pendukung Ahok. Selain itu, ini bentuk dukungan kepada Ahok agar tetap semangat setelah bebas.

"saya membuat konsep untuk adanya masyarakat kecil yang ditolong Ahok dulu, kayak penjaga masjid, yang diberangkatkan (umrah), warga yang banjir tapi nggak banjir lagi, pasukan oranye, dan lain-lain itu saya berusaha untuk mendatangkan mereka supaya turut merasakan kebahagiaan bersama," ucapnya.


Keyword:


Editor :
Im Dalisah

riset-JSI
Komentar Anda