Mendagri: IKN akan Beri Manfaat Untuk Rakyat Indonesia
Font: Ukuran: - +
[Foto: Puspen Kemendagri]
Sementara itu, dari segi lokasi, pemindahan IKN ke Kalimantan Timur kian menegaskan posisi Ibu Kotanya yang lebih kurang terletak di tengah Indonesia. Dengan begitu, posisi ini diyakini akan memudahkan akses dan mobilitas masyarakat dari berbagai pulau.
"Jarak penerbangan ini akan memudahkan, cukup 3,5 jam juga dari Timur (Indonesia Timur), dan otomatis ini juga akan memberikan keuntungan, bukan hanya bagi masyarakat Kalimantan tapi juga seluruh masyarakat di Indonesia karena (IKN) letaknya di tengah," ujarnya.
Mendagri menuturkan, keputusan pemindahan IKN ke Kalimantan Timur merupakan keputusan strategis. Dengan demikian, berbicara soal pemindahan IKN bukan hanya bicara soal kepentingan masyarakat adat Dayak dan masyarakat di Kalimantan, tetapi melibatkan kepentingan seluruh masyarakat Indonesia.
"Ini dampaknya bukan hanya 2 tahun, 10, 20 tahun, tidak. Ini kita bicara nanti Ibu kota dipindah ke sini (Kalimantan Timur), kita bicara soal Indonesia," cetusnya.
Oleh karenanya, Mendagri menegaskan, perlu dukungan semua pihak untuk memastikan agar program pemindahan IKN berjalan lancar. "IKN ini yang pertama adalah dukungan moril, itu nomor satu, moral support," pungkasnya. []
- Dirjen Bina Adwil Kemendagri Jadi Dosen Praktisi di Ilmu Pemerintahan FISIP USK
- Kemendagri Serahkan Jumlah Penduduk per Kecamatan ke KPU untuk Pemilu 2024
- Triwulan II 2022: Ekonomi Aceh Tumbuh 4,36 Persen, Lebih Tinggi Dibandingkan Sebelumnya
- Dirjen Bina Adwil: Peran Wali Kota Penting Mendukung Ekosistem Smart City