Beranda / Berita / Nasional / Jokowi Perintah Anak Buahnya Kejar Target Pembangunan IKN Nusantara

Jokowi Perintah Anak Buahnya Kejar Target Pembangunan IKN Nusantara

Rabu, 20 Juli 2022 23:30 WIB

Font: Ukuran: - +


Presiden RI, Joko Widodo. [Foto: Arsip Biro Pers Sekretariat Presiden]


DIALEKSIS.COM | Jakarta - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo memerintahkan anak buahnya agar segera mempersiapkan pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

Kepala Otorita IKN Nusantara, Bambang Susantono mengatakan Jokowi ingin pembangunan dan pemindahan IKN dilakukan sesuai jadwal.

Bambang menyampaikan pembangunan infrastruktur secara penuh di kawasan inti IKN Nusantara akan dimulai tahun depan. Dalam hal ini pemerintah akan mematangkan persiapan pembangunan mulai bulan depan.

Disaat yang sama, kata Bambang, pemerintah akan menggelar jajak pasar atau market Sounding. Pemerintah akan menawarkan peluang-peluang investasi di kawasan inti IKN Nusantara.

Dia juga berkata pihaknya juga mulai menggandeng masyarakat lokal. Warga di lokasi pembangunan IKN Nusantara mendapatkan sejumlah pelatihan, mulai dari kontruksi hingga keterampilan berwirausaha.

Pemindahan IKN telah diresmikan melalui UU Nomor 3 Tahun 2022. Pemerintah akan memindahkan IKN dari DKI Jakarta ke IKN Nusantara di Kalimantan Timur.

Pemindahan dilakukan secara bertahap pada 2022-2045. Tahap pertama ditargetkan rampung pada 2024 dengan memindahkan istana kepresidenan dan sejumlah kantor Kementerian. (CNN Ind)

Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda