kip lhok
Beranda / Berita / Nasional / ExxonMobil Bakal Cabut dari Indonesia, Benarkah?

ExxonMobil Bakal Cabut dari Indonesia, Benarkah?

Senin, 22 Agustus 2022 13:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Pengapalan ke-700, Sinergi Anak Usaha Pertamina Angkut Produksi Minyak Mentah Blok Cepu. [Foto: Pertamina]


DIALEKSIS.COM | Jakarta - Satuan Kerja Khusus Pelaksana Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) menegaskan bahwa ExxonMobil masih berkomitmen untuk berinvestasi di Indonesia. 

Hal itu menepis adanya isu hengkangnya ExxonMobil yang saat ini menjadi operator lapangan minyak bumi terbesar di Indonesia yakni Blok Cepu.

Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto mengatakan ExxonMobil saat ini justru agresif dalam menggelontorkan investasinya. 

Hal ini dilakukan perusahaan dalam rangka menahan penurunan produksi secara alamiah. Selain minyak, Dwi juga membeberkan bahwa Blok Cepu masih menyimpan potensi sumber gas yang dapat dikembangkan lebih jauh, diantaranya lapangan Cendana dan Alas Tua.

Sebelumnya, Wakil Ketua Komisi VII DPR RI, Eddy Soeparno menyebut jika ingin mencapai target 1 juta barel pada 2030, paling tidak harus ada temuan baru sekelas Blok Rokan dan Blok Cepu, atau Pertamina dalam melakukan akuisisi lapangan minyak potensial. Namun itu semua dengan catatan, produksi minyak nasional existing tidak mengalami decline. (CNBC Indonesia)

Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda