Bayi 6 Hari Positif COVID-19, Jadi Pasien Termuda di Indonesia
Font: Ukuran: - +
DIALEKSIS.COM | Mataram - Seorang bayi berusia 6 hari ditemukan positif COVID -19 di Nusa Tenggara Barat (NTB).
Ini merupakan kasus pertama di Indonesia, di mana bayi baru berusia dini terinfeksi virus Corona.
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi NTB Nurhandini Eka Dewi mengungkapkan, kasus ini sangat jarang terjadi dan disebutkan mungkin menjadi kasus yang pertama di Indoneisia.
Meski demikian, dia belum bisa memastikan bayi itu tertular corona di luar proses kelahiran atau vertikal dari ibunya.
“Kasus seperti ini dikatakan sedikit sekali ditemukan di dunia dan belum bisa dipastikan terjadi penularan vertikal,” ungkap Nurhandini.
Nurhadini juga menyatakan belum bisa menyimpulkan, termasuk dirinya sebagai Tim Satgas COVID“ 19 NTB terkait kasus ini.
Dia mengaku akan melakukan pertemuan dengan Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) dan Perkumpulan Obstetri dan Ginekologi Indonesia (POGI) untuk merapatkan dan menentukan opsi terbaik bagi bayi berusia 6 hari itu.
Sementara itu, data Satgas COVID-19 Provinsi NTB menyebutkan, dengan bertambahnya satu positif bayi berusia 6 hari itu, maka total bayi positif COVID-19 di NTB menjadi 87 anak. (SINDOnews)