Beranda / Berita / Nasional / Aceh Masuk Wisata Halal di Indonesia, Daerah lain?

Aceh Masuk Wisata Halal di Indonesia, Daerah lain?

Minggu, 22 Januari 2023 18:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh, satu dari tujuh destinasi wisata dan atraksi asal Provinsi Aceh yang masuk nominasi Anugerah Pesona Indonesia (API) Award 2018. (Antara Aceh/Disbudpar Aceh/)


DIALEKSIS.COM | Nasional - Indonesia memiliki banyak destinasi wisata halal yang tersebar di berbagai wilayah. Sebagai negara dengan mayoritas penduduk beragama Islam, tentu hal ini bukanlah hal asing bagi wisatawan domestik maupun mancanegara.

Apalagi, baru-baru ini Indonesia menduduki peringkat kedua setelah Malaysia sebagai destinasi wisata halal populer di dunia versi Global Muslim Travel Index 2022.

Kawasan yang mendukung wisata halal di Indonesia ini cukup banyak, bahkan diketahui berada di sejumlah kota besar di Indonesia. Wisata halal ini menyediakan beragam fasilitas yang ramah bagi wisatawan Muslim, mulai dari akses, layanan, jenis aktivitas, hingga pengolahan dan penyajian makanannya. Tujuannya tak lain untuk memberikan kenyamanan dan ketenangan bagi wisatawan Muslim saat berlibur.

Bagi Anda yang sedang merencanakan liburan, tidak ada salahnya mengunjungi kota-kota wisata halal berikut. Tak perlu khawatir sebab tempat wisata halal ini tak sebatas ditujukan bagi pengunjung Muslim saja, tetapi juga dapat dinikmati oleh wisatawan nonmuslim.

1. Lombok

Desa Setanggor di Kecamatan Praya Barat termasuk wisata halal Lombok. Di sini ada objek wisata untuk bertani, beternak, berkebun, kesenian, hingga belajar membaca Al-Quran.

Lombok juga dikenal sebagai pulau seribu masjid. Salah satu masjid megah untuk dikunjungi yaitu Masjid Raya Hubbul Wathan Islamic Center NTB. Selain menjadi sarana ibadah, masjid tersebut ditetapkan sebagai ikon wisata religi oleh pemerintah daerah, bahkan tidak pernah sepi pengunjung.

3. Riau

Wisata halal di Indonesia selanjutnya Riau. Para pengunjung yang datang ke Bumi Lancang Kuning ini tidak perlu khawatir karena di sini ada banyak tempat ibadah dan makanan halal.

Salah satu objek wisata tersohor yang harus dikunjungi adalah Istana Siak Sri Indrapura, berlokasi di Kampung Dalam, Kecamatan.Siak, Kabupaten Siak, Riau.

Konon, gaya arsitektur Istana Siak ini memiliki campuran budaya antara Arab, Melayu dan Eropa. Sampai saat ini, kawasan tersebut masih dibuka untuk umum.

4. DKI Jakarta

DKI Jakarta mempunyai banyak tempat wisata dan restoran halal bersertifikat MUI (Majelis Ulama Indonesia). Objek wisata ramah Muslim tersebar luas, ada Masjid Istiqlal, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), pusat perbelanjaan Sarinah, Thamrin City, Kota Tua, Pulau Seribu, dan banyak lagi. Untuk wisata keluarganya ada Dufan yang masih satu kawasan dengan Taman Impian Jaya Ancol, di daerah Pademangan, Jakarta Utara.

5. Sumatra Barat

Pilihan objek wisata halal di Sumatra Barat pun tak kalah banyak. Di Kota Padang ada Pantai Bungus, Museum Adityawarman, wisata air Lubuk Minturun dan lainnya.

Sementara di Pariaman terdapat aneka wisata kuliner halal, salah satunya Sala Lauak yaitu gorengan terbuat dari ikan, serta berbagai makanan khas Sumatra Barat. Bergeser ke daerah Mentawai, Anda bisa menjelajah wisata bahari atau bermain-main dengan ombak laut karena kawasan ini sering dirujuk wisatawan asing.

6. Jawa Barat

Kota Bandung, Jawa Barat memprioritaskan kuliner bersertifikat halal, fesyen, serta tempat ibadah untuk wisata religi. Beberapa masjid tersohor yang sayang untuk dilewatkan yaitu, Masjid Raya Bandung di Jalan Asia Afrika, Masjid Al Jabar di Gede Bage Bandung, Masjid Al Irsyad di Kota Baru Parahyangan. Selain Bandung, kawasan lain yang masih termasuk Jawa Barat juga punya berbagai destinasi wisata halal, salah satunya Keraton Kesepuhan di Cirebon.

7. DIY

Suasana Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) masih sangat kental dengan adat dan budaya Jawa dari zaman nenek moyang. Wisata halal di Indonesia ini memiliki banyak bangunan bersejarah peninggalan kerajaan Islam, salah satunya Kasultanan Yogyakarta. Anda juga bisa napak tilas ke Kampung Wisata Kauman, yang menjadi saksi sejarah penyebaran Islam di wilayah DIY dan Jawa Tengah. [cnnindonesia.com]

Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda