kip lhok
Beranda / Gaya Hidup / Fitur Baru Whatsapp, Tambah Kontak dengan Kode QR

Fitur Baru Whatsapp, Tambah Kontak dengan Kode QR

Minggu, 18 November 2018 00:07 WIB

Font: Ukuran: - +

Ilustrasi (Reuters)

DIALEKSIS.COM | New York - WhatsApp kembali melakukan pembaharuan aplikasinya. Kali ini, aplikasi pesan instan ini memudahkan pengguna untuk menambah teman. Dengan fitur QR Code, pengguna WhatsApp bisa dengan mudah menambahkan daftar kontak baru dengan hanya memindai ponsel mereka.

Dilansir dari The Independent, perusahaan tampaknya bekerja untuk mengintegrasikan kode QR ke dalam aplikasi. Fitur ini memudahkan penambahan teman baru dengan mudah.

Fitur baru ini sebenarnya sudah dimiliki oleh platform pesan instan lainnya seperti SnapChat. Namun, nampaknya WhatsApp menilai fitur ini akan memudahkan penambahan kontak dengan lebih cepat.

Untuk memunculkan kode QR, pengguna harus memilih opsi untuk membagikan data kontak mereka. Teman baru yang dituju dapat memegang telepon milik mereka dan menampilkan QR Code yang dimiliki.

Nantinya, WhatsApp akan memindai kode QR tersebut dengan kamera dan aplikasi akan secara otomatis menambahkan kontak yang dipindai ke dalam daftar yang ada.

WhatsApp mencatat bahwa kode QR bisa terbukti berguna untuk bisnis. Pelaku bisnis bisa menunjukkan kode QR mereka di situs web atau bahkan di toko nyata dan memungkinkan pelanggan untuk lebih mudah berhubungan dengan mereka.

WhatsApp akan meningkatkan cara yang lebih tradisional untuk menambahkan kontak. Fitur baru akan menggantikan cara lama dan rumit untuk menambahkan kontak baru.

Fitur-fitur tersebut telah terlihat dalam versi beta WhatsApp untuk iOS. Pembaruan tersebut biasanya datang ke versi utama segera setelah mereka tiba di versi beta. Sebelumnya, WhatsApp sudah memiliki fitur QR Code untuk sinkronisasi aplikasi yang dibuka di website. (CNN)

Keyword:


Editor :
Sammy

riset-JSI
Komentar Anda