kip lhok
Beranda / Ekonomi / Wow! Transaksi QRIS BSI Selama PKA ke-8 Sebesar Rp 6 Miliar

Wow! Transaksi QRIS BSI Selama PKA ke-8 Sebesar Rp 6 Miliar

Senin, 20 November 2023 15:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Nora

[Foto: qris.id]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) mencatat selama Event Nasional Pekan Kebudayaan Aceh (PKA) ke-8 jumlah transaksi QRIS BSI sebesar Rp 6.567.366.144 (RP 6 miliar).

PKA ke-8 dilaksanakan tanggal 4-12 November 2023 di Banda Aceh yang dipusatkan pelaksanaanya di Taman Ratu Safiatuddin Banda Aceh dan beberapa lokasi lainnya.

Funding & Transaction Business Deputy BSI Regional 1 Aceh, Agung W.Rahardjo mengatakan, transaksi menggunakan QRIS merupakan pilihan yang mudah, aman dan cepat. Terbukti dalam event PKA, antusiasme masyarakat dalam menggunakan QRIS BSI sangat tinggi.

"Transaksi selama PKA ke-8 termasuk angka yang tinggi, Rp 6 miliar itu hanya selama 9 hari," sebutnya saat diwawancarai Dialeksis.com, Senin (20/11/2023).

Selama PKA berlangsung, BSI menampilkan booth interaktif bersama dengan UMKM binaan BSI dan juga para Juara BSI Aceh Muslimpreneur 2023 yang tergabung dalam BSI UMKM Center Aceh.

Partisipasi BSI dalam Pekan Kebudayaan Aceh ke-8 menegaskan kembali komitmennya dalam memberdayakan masyarakat dan membina pemahaman budaya. Dengan terlibat aktif dalam acara tersebut, BSI bertujuan untuk menginspirasi para pelajar, pendidik, dan masyarakat luas untuk menghargai dan melestarikan warisan budaya Aceh.

Agung menegaskan, BSI terus menggenjot transformasi digital di Provinsi Aceh. Hal ini seiring komitmen perseroan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi sekaligus memperluas inklusi keuangan di Tanah Rencong.

Agung mengungkapkan lewat transformasi digital masyarakat dapat lebih efisien dalam melakukan transaksi karena berbagai kebutuhan akan layanan keuangan sudah ada tersedia dalam satu aplikasi bernama BSI Mobile.

"QRIS ini merupakan salah satu sistem pembayaran non tunai yang sangat membantu masyarakat dalam proses transaksi selesai tanpa perlu menggunakan cash," ucapnya.

Keyword:


Editor :
Alfi Nora

riset-JSI
Komentar Anda