Harga Gula di Banda Aceh Terus Naik
Font: Ukuran: - +
Reporter : Naufal Habibi
Harga Gula di Pasar Al Mahirah terus naik. Foto: Naufal Habibi/dialeksis.com.
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Harga gula pasir curah di Banda Aceh terus mengalami kenaikan pasca lebaran Idulfitri 1445 Hijriah. Kenaikan gula terjadi di Pasar Al Mahirah, Banda Aceh.
"Harga gula terus naik pasca-Lebaran 2024. Jika dibandingkan sebelum Lebaran, harga gula pasir di pasar Al Mahirah naik sekitar Rp1.000/kg," kata seorang Pedagang di Pasar Al Mahirah, Fadil kepada Dialeksis.com, Sabtu, 4 Mei 2024.
Fadil mengatakan bahwa kenaikan gula dikeluhkan oleh pedagang dan pembeli, pasalnya, sejak naik, gula sulit didapat.
Selain itu, kata Fadil, harga gula naik secara bertahap dari sekitar Rp16.000, Rp17.000, hingga Rp18.000 sebelum mencapai Rp19.000.
"Saat ini harga gula Rp19.000 per kilogram," kata Fadil.
Fadil tidak mengetahui pasti penyebab kenaikan gula yang terjadi saat ini. Dalam hal ini, kenaikan gula sudah terjadi sejak bulan Ramadan.
Saat ini, tambah Fadil, daya beli masyarakat untuk kebutuhan gula masih tinggi.
Ia berharap pemerintah Aceh dapat berperan dalam mengatasi kenaikan gula yang terjadi saat ini agar tidak harga gula tidak meningkat.
"Kita harapkan pemerintah dapat mengatasi kenaikan gula ini agar tidak naik lagi," pungkasnya.