kip lhok
Beranda / Berita / BMKG Ingatkan Potensi Hujan Lebat di Sejumlah Wilayah Aceh

BMKG Ingatkan Potensi Hujan Lebat di Sejumlah Wilayah Aceh

Rabu, 19 Juni 2024 11:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : biyu
Ilustrasi logo BMKG. Foto: net

DIALEKSIS.COM | Aceh - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengingatkan potensi hujan lebat yang dapat disertai kilat, petir, dan angin kencang di beberapa wilayah Aceh pada 20-21 Juni 2024. Peringatan dini cuaca ini disampaikan mengingat adanya anomali suhu permukaan laut yang hangat di Samudera Hindia barat Aceh.

"Kondisi ini dapat mendukung proses konvektif skala lokal dan meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan," ujar Prakirawan Stasiun Meteorologi Kelas I SIM Banda Aceh saat dikonfirmasi, Selasa, 19 Juni 2024.

Untuk Rabu, 20 Juni 2024, BMKG memperingatkan potensi hujan lebat terjadi di wilayah Aceh Tenggara. Sedangkan pada Kamis, 21 Juni 2024, wilayah yang berpotensi diguyur hujan lebat meliputi Subulussalam, Aceh Tamiang, Langsa, Bireuen, Pidie Jaya, Lhokseumawe, Sabang, Aceh Besar, dan Aceh Jaya.

Hujan lebat berpotensi memicu bencana hidrometeorologi seperti banjir, tanah longsor, dan angin kencang. Karenanya, BMKG mengimbau masyarakat untuk mewaspadai potensi bencana tersebut.

Selain mengantisipasi dampak hidrometeorologi, masyarakat juga diminta untuk mewaspadai kemungkinan terjadi petir yang menyertai hujan lebat. "Hindari aktivitas di luar ruangan saat hujan lebat disertai kilat atau petir," imbau BMKG.

Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda