Beranda / Berita / Aceh / Zuanda: Pemerintah Harus Lebih Bijak Terkait PPKM

Zuanda: Pemerintah Harus Lebih Bijak Terkait PPKM

Selasa, 27 Juli 2021 19:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : fatur

Pengusaha Kuliner Kota Langsa, Syahputra Zuanda. [Foto: ftr]


DIALEKSIS.COM | Langsa - PPKM yang diperpanjang mendapat respon dari banyak khalayak masyarakat dan juga pengusaha tentunya.

Pengusaha Kuliner Kota Langsa, Syahputra Zuanda saat dikonfirmasi oleh Dialeksis.com, Selasa (27/07/2021) terkait perpanjangan PPKM.

Dirinya mengatakan, apa pun yang dilakukan oleh pemerintah, kita siap menghargai dan menjalankan apa yang ditetapkan karna stiap keputusan yang ditentukan pasti demi kebaikan bersama.

"Setiap memutuskan suatu hal, harus adanya pertimbangan kembali apakah ada solusi untuk usaha mikro layaknya diringankan beban?, contoh usaha biar saja berjalan tapi tidak dibolehkan duduk kumpul diatas jam yang sudah ditentukan. Jangan usahanya yang disuruh tutup tapi org yang kumpul yang ditertibkan," ucapnya.

Ia menambahkan, harapannya semoga dengan diperpanjang PPKM menjadi langkah yang terakhir, untuk mengurangi penyebaran Covid-19. Tetap harus patuh Protokol Kesehatan (Protkes) dan tidak bagus juga, setiap ada langkah-langkah keputusan lainnya untuk dikembangkan, sedangkan hal-hal kecil saja tidak ada hasil yang sudah dijalankan.

"Alangkah lebih baik, Jangan PPKM yang jadi patokan, kenapa tidak sekalian aja minyak SPBU distopkan biar tidak bisa kemana-mana dan langkah lainnya pun terbatas," tutup Syahputra Zuanda kepada Dialeksis.com. [ftr]

Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda