Tiyong : Kongres Sebelum Tanggal 16 dan Bukan di Bireuen
Font: Ukuran: - +
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Majlis Tinggi Partai (MTP) PNA tetap akan menggelar kongres medio bulan September ini. Jabatan ketua yang selama ini dikendalikan oleh Irwandi Yusuf, akan berpindah tangan.
Menurut Samsul Bahri, alias Tiyong, kepada media, Sabtu (7/9/2019) malam, menjelaskan, pihaknya sudah sepakat sesuai hasil rapat, tetap akan menggelar kongres PNA. Lokasinya akan diputuskan antara Banda Aceh atau kota Lhokseumawe, yang pasti bukan di Bireun, seperti informasi yang berkembang selama ini.
Kongres Luar Biasa (KLB) menurut Tiyong, harus tetap dilaksanakan, karena itu sesuai dengan amanah AD ART partai. Menurutnya Partai Nanggroe Aceh (PNA) harus memiliki pemimpin yang defenitif, bukan seperti penunjukan yang dilakukan Irwandi Yusuf.
Walau Irwandi Yusuf sudah menyebutkan tidak memberi izin dilaksanakan KLB, namun dewan pengurus pimpinan pusat DPP PNA, akan tetap menggelar kongres. "Dimana lokasinya, nanti akan diputuskan, tetapi bukan di Bireun," sebut Tiyong. (baga/dbs)