kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Soal Penanganan Covid-19, Banda Aceh dan Aminullah Terpopuler di Media Daring

Soal Penanganan Covid-19, Banda Aceh dan Aminullah Terpopuler di Media Daring

Rabu, 03 Juni 2020 13:04 WIB

Font: Ukuran: - +

Foto: Humas Banda Aceh

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Dalam hal pemberitaan media online, khususnya khususnya terkait monitoring dan mitigasi Covid-19, Aminullah Usman dan Kota Banda Aceh menjadi keyword atau topik terbanyak yang muncul.

Hal tersebut berdasarkan hasil survei yang dirilis oleh Indonesia Indicator, Rabu 2 Juni 2020 di Banda Aceh. Menurut Adi Humaidi, representatif perusahaan yang berkedudukan di Jakarta itu, data tersebut diperoleh dari aplikasi pihaknya yakni Intelligent Media Management (IMM).

Adi menjelaskan, IMM adalah alat monitoring dan analisa media yang bekerja 24 jam secara real time dan otomatis yang berbasis web, “dengan teknologi artificial intelligent yang memberikan variasi analisa berita dan informasi hingga membuat laporan monitoring media secara otomatis.”

Adi juga menunjukkan hasil survei periode 29 Mei “ 1 Juni 2020. “Pemberitaan pemerintah daerah dan kepala daerah di Aceh tentang Covid-19 paling banyak dari Kota Banda Aceh dan wali kotanya Aminullah Usman, dengan isu dominan updatenya kasus Corona,” ujarnya.

Wali Kota Aminullah juga mendominasi pernyataan tertinggi di media bila di-compare dengan kepala daerah yang lain, yaitu sebanyak 69 pemberitaan tentang Pak Wali dan 25 Banda Aceh. Sebelumnya, pemberitaan untuk Aminullah 74 dan Banda Aceh 55.

Ia pun merinci 10 besar media dengan jumlah expose berita terbanyak terkait pemberitaan terkait Covid-19 di kota/kabupaten di Aceh. “Ke-10 media tersebut adalah: Serambi Indonesia, Popularitas, Warta Kota Live, Kumparan, Antara Aceh, Barometer, Dialeksis, Harian Rakyat Aceh, Radar Aceh, dan AJNN,” katanya.

Sementara itu, Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman menyambut baik hasil survei dari Indonesia Indicator.

“Alhamdulillah, ini selaras dengan apa yang kita lakukan selama ini. Berbagai upaya yang kita lakukan dalam penanganan Covid-19 dianggap penting oleh media dan layak diberitakan bagi masyarakat.”

Aminullah pun mengungkapkan apresiasi dan terima kasih atas peran aktif awak media selama ini.

“Kedua keyword tersebut top dan populer di mata media. Pernyatan-pernyataan yang kita berikan juga akurat sehingga banyak diliput oleh wartawan daerah, nasional, dan bahkan international,” kata Aminullah. (Im/Pemko Banda Aceh)



Keyword:


Editor :
Im Dalisah

riset-JSI
Komentar Anda