kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Sambil Ngopi, Putra Presiden Ngevlog Tentang Kopi Aceh

Sambil Ngopi, Putra Presiden Ngevlog Tentang Kopi Aceh

Rabu, 13 Maret 2019 13:53 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Im Dalisah/Baim
Kaesang Pangareb ketika sedang ngevlog di Morden Cafe, Banda Aceh, Rabu (13/3). Foto: Baim/Dialeksis.com

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Youtuber Indonesia Kevin Hendrawan ditemani putra sulung Presiden Jokowi, Kaesang Pangareb ngevlog (syuting untuk saluran youtube) bareng di Morden Cafe, Beurawe, Kecamatan Kuta Alam, Banda Aceh, Rabu (13/3) siang.

Kepada media ini Kevin Hendrawan mengatakan dirinya memiliki misi untuk keliling Indonesia, dari Sabang sampai Meurauke untuk melihat perbedaan dan keberagaman yang dimiliki Indonesia.

"Saya sedang ada misi dan ekspedisi untuk keliling indonesia selama 3 bulan. Sudah pergi dari Januari nonstop dari sabang sampai merauke, untuk melihat perbedaan dan keunikan yang ada di indonesia,"ujar Kevin kepada Dialeksis.com seusai pengambilan gambar.

Dirinya menambahkan, ingin menunjukkan bahwa Indonesia kuat dengan perbedaan dan keberagaman yang dimiliki. Dirinya mengaku ingin sekali mencoba cita rasa kopi Aceh yang terkenal.

"saya ingin menunjukkan, bahwa indonesia justru kuat karena keberagaman dan perbedaan. Salah satunya, aceh ini terkenal sekali dengan kopinya. Saya ingin merasakan bagaimana keunikan kopi lokal di aceh seperti apa,"katanya

Ketika disinggung bagaimana pendapat putra Presiden tentang cita rasa kopi Aceh, Kevin mengaku, Kaesang sangat menyukai kopi Aceh yang rasanya manis dan unik, dan belum pernah merasakan kopi seperti ini.

"Mas Kaesang doyan sekali dengan kopi aceh. menurutnya, rasanya manis dan unik, sebab ada fragmentasinya. Belum pernah merasakan kopi seperti ini,"tutur Kevin

Putra Presiden Jokowi Kaesang Pangareb ketika diminta keterangannya tentang kegiatan ini, belum bersedia diwawancarai.

"maaf, mas Kaesang belum bersedia diwawancara mas"ujar salah satu Paspampres yang mengawalnya.


Keyword:


Editor :
Im Dalisah

riset-JSI
Komentar Anda