kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Rayakan HUT ke-59, IPPAT Gelar Turnamen Futsal di Aceh Besar

Rayakan HUT ke-59, IPPAT Gelar Turnamen Futsal di Aceh Besar

Rabu, 17 November 2021 12:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Ikatan Pemuda Pelajar Aceh Timur (IPPAT) Banda Aceh gelar turnamen futsal IPPAT CUP III dalam rangka memperingati HUT IPPAT ke-59. [Foto: IPPAT]

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Ikatan Pemuda Pelajar Aceh Timur (IPPAT) Banda Aceh gelar turnamen futsal IPPAT CUP III dalam rangka memperingati HUT IPPAT ke-59 yang di laksanakan tanggal 14-15 November dan di pusat Zidane futsal Aceh Besar,(15/11/21).

Baihaqi, Ketua panitia, mengatakan IPPAT CUP III adalah agenda tahunan IPPAT sebagai ajang silaturrahim pemuda dan mahasiswa Aceh Timur di Banda Aceh dan tahun ini kita kemas dalam rangka HUT.

"Kegiatan yang dibuka oleh ketua KONI Firman Dandy SE, M.Si Aceh Timur dan di tutup oleh senior IPPAT Banda Aceh mastur Yahya tersebut diikuti 16 tim futsal perwakilan dari 10 paguyuban pemuda dan mahasiswa asal Aceh Timur di Banda Aceh," ungkapnya

Akhir turnamen, diumumkan juara, juara pertama diraih  tim HIMMPARI (Pante Bidari) sedangkan juara kedua direbut  tim IPEMADA(Darul Aman) dan juara tiga dibawa pulang tim  IKAPA C (Peureulak), Kiper terbaik Imam(Peureulak) top score Misbahul ulum (Himmapari) dan suporter terbaik diraih dari tim IKAPA C (Peureulak),para juara mendapat piala dan uang tunai diserahkan oleh senior dan ketua umum IPPAT. 

Suryadi S. Pd.,Ketua Umum IPPAT,mengatakan, kegiatan ini dalam memeriahkan hari ulang tahun IPPATke 59 dan kegiatan ini juga untuk memberikan semangat berolahraga serta sebagai ajang silaturahmi mahasiswa dan pemuda Aceh Timur. 

"Terimakasih kepada seluruh tim yang sudah berpartisipasi serta dukungan dari pemerintah Aceh, ketua KONI Aceh Timur serta semua pihak dalam kegiatan ini sehingga kegiatan ini berjalan sebagai mana yang diharapkan," tutupnya. []

Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda