Beranda / Berita / Aceh / Ratusan Warga Desa Jambo Dalem Mengungsi Akibat Banjir Bandang

Ratusan Warga Desa Jambo Dalem Mengungsi Akibat Banjir Bandang

Sabtu, 17 Agustus 2019 20:11 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Aceh Selatan - Ratusan warga Desa Jambo Dalem, Kecamatan Trumon Timur, Kabupaten Aceh Selatan, dilaporkan terpaksa mengungsi ke daerah yang lebih aman setelah banjir bandang menerjang desa mereka, Jumat, (16/8/2019) malam.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Aceh (BPBA) Teuku Dadek mengatakan hujan lebat yang mengguyur Kabupaten Aceh Selatan telah membuat sungai dikawasan tersebut meluap.

"Akibatnya banjir bandang menerjang wilayah desa Jambo Dalem pada Jumat malam," Ujar Teuku Dadek dalam keterangannya, Sabtu, (17/8/2019).

Dia menambahkan peristiwa itu telah berdampak kepada 300 KK dan 1250 jiwa warga desa tersebut.

"Saat ini petugas sedang mendata dampak material yang dialami warga," sebutnya.

Untuk menanggulangi kejadian itu, sebut Dadek, pihaknya telah menurunkan tim reaksi cepat ke lokasi.

"Kita juga telah mengerahkan mobil dapur lapangan untuk mengantisipasi logistik masyarakat yang terdampak di lokasi kejadian," ucap Dadek.





Keyword:


Editor :
Im Dalisah

riset-JSI
Komentar Anda