Raker Forhati Aceh Lahirkan Program Strategis Sikapi Isu Perempuan
Font: Ukuran: - +
Reporter : Sherly Maidelina
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Dalam upaya mengoptimalkan partisipasi organisasi dalam pembangunan di Aceh, Forum Alumni HMI Wati (Forhati) berkomitmen melahirkan program strategis, salah satunya yaitu membentuk desa binaan ramah perempuan dan anak.
Kepada Dialeksis.com, Ketua Majelis Wilayah Forhati Aceh, Amrina Habibi mengatakan bahwa, usai melaksanakan Rapat Kerja (Raker) di Aceh Tengah pada 11-13 Maret 2021, maka lahirlah kesepakatan dan komitmen bersama seluruh Majelis Daerah di 14 kabupaten/ kota se Aceh, untuk mengambil peran aktif demi mengoptimalkan partisipasi organisasi.
"Forhati ini kumpulan alumni Kohati (Korp HMI Wati) , sehingga kami dituntut turut berpartisipasi dalam mendukung kemajuan pergerakan Kohati, serta juga turut mengisi pembangunan dengan melahirkan program-program terutama menyangkut perempuan dan anak " terang Amrina, Senin (15/3/2021).
Menurut Amrina, berbagai kegiatan tersebut akan dikelola secara terencana dan berkelanjutan, dengan mengutamakan prinsip kemitraan dan mendukung program Pemerintah, serta sejumlah inovasi sesuai dengan potensi yang dimiliki oleh setiap wilayah.
"Kita akan bentuk desa binaan dan melakukan ngobrol santai secara virtual dengan tokoh perempuan sesuai isu yang dimunculkan , juga penguatan internal dengan menjaga semangat kebersamaan melalui Temsilah dan Gerakan Jak Saweu Forhati di 14 Majelis Daerah," kata Amrina.