Petani Manfaatkan Pompa Air Sirami Sawah Kering di Aceh Utara
Font: Ukuran: - +
Reporter : Gita
Masyarakat Cot Dah, Tanah Luas,Aceh Utara sedang bergotong royong untuk memompa air sungai untuk menyirami padidi sawah kering. (Foto: Ist)
DIALEKSIS.COM | Aceh Utara - Petani di Desa Cotda, Kecamatan Tanah Luas, Kabupaten Aceh Utara, terpaksa memanfaatkan pompa air untuk dialiri ke sawah karena mengalami kekeringan sejak sepekan terakhir.
Tgk Syahbuddin (45) Petani Desa Cot Cot Dah mengeluhkan, jika tidak menggunakan pompa air maka sawah terancam gagal panen. Cara ini digunakan karena aliran irigasi tidak dapat mengalir dengan baik dampak dari pembangunan tanggul.
“Ini air kita ambil dari Sungai Keureuto, kita gotong royong menyambung pipa besi. Sepekan ini tidak turun hujan jadi sementara kita pompa air dulu,” kata Syahbuddin kepada Dialeksis.com, Senin (9/1/2023).
Petani setempat berharap kepada pemerintah serius memberikan bantuan kepada petani, sebab setiap tahunya petani kerap kesulitan dalam menggarap padi untuk memenuhi kebutuhan keluarga.
“Setiap turun ke sawah petani kesulitan mendapatkan air, kami selalu pompa air dan mengharapkan air hujan. Itu semua kita bergotong royong bersama warga lain kita lakukan dengan cara manual, tidak ada bantuan alat berat untuk turunkan pipa tersebut,” keluhnya.
Pria paruh baya itu menambahkan sumur bor dekat dengan sawah yang sebelumnya dibantu pemerintah tidak bisa digunakan dengan sempurna dan tidak mencukupi air kebutuhan sawah.
“Kami berharap pemerintah benar- benar serius memberikan bantuan, kita terus menerus mengadu kepada pihak terkait tapi belum ada bantuan yang maksimal untuk mengatasi sawah kekeringan di tempat kami,” harapnya.