Beranda / Berita / Aceh / Personel Samapta Polres Subulussalam Asah Kemampuan Bongkar Pasang Senjata

Personel Samapta Polres Subulussalam Asah Kemampuan Bongkar Pasang Senjata

Jum`at, 25 November 2022 09:00 WIB

Font: Ukuran: - +


[Foto: Humas Polda Aceh]

DIALEKSIS.COM | Subulussalam - Personel Satuan Samapta Polres Subulussalam mengasah kemampuan bongkar pasang senjata api jenis SS1-V1 dan AK-47 di Halaman Polres Subulussalam, Kamis, 24 November 2022.

Dalam keterangannya yang diperoleh Dialeksis.com, Jumat (25/11/2022), Kapolres Subulussalam AKBP Muhammad Yanis, melalui Kasat Samapta AKP Adriamus mengatakan, latihan bongkar pasang senjata ini merupakan kegiatan rutin dan sudah terjadwal untuk dilaksanakan personel Samapta.

Latihan rutin ini bertujuan untuk mengasah keterampilan, khususnya dalam bongkar pasang senjata yang kerap dilakukan saat membersihkan senjata atau reparasi.

“Bongkar pasang senjata ini adalah kegiatan rutin untuk meningkatkan kemampuan personel dalam menggunakan senpi," kata Adriamus, yang ikut mengawasi langsung pelaksanaan kegiatan itu.

Selanjutnya »     Selain itu, kata Adriamus, kegiatan ters...
Halaman: 1 2
Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda