Pemerintah Akan Hubungkan Aceh-Lampung dengan Kereta Api
Font: Ukuran: - +
DIALEKSIS.COM | Padang - Pemerintah berencana menyambung dan menghubungkan jalur Kereta Api (KA) dari setiap provinsi di Sumatera sehingga bisa terhubung dari Aceh sampai Lampung.
"Saat ini jalur kereta api antar provinsi di Sumatera masih terpisah dan Kementerian Perhubungan berencana akan menyambung jalur kereta yang ada di Sumatera, " kata Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia Edi Sukmoro di Padang, Sabtu (17/8/2019).
Dia mengatakan, PT KAI menyambut baik rencana itu karena akan menyatukan daerah yang ada di Sumatera dan akses kereta menjadi lebih lancar baik angkutan penumpang maupun barang.
Menurutnya, ada banyak potensi di jalur Sumatera yang bisa diangkut dengan KA.
Dia mengungkap, butuh waktu untuk menyambung jalur KA dari Aceh sampai Lampung. Dan proyek ini sudah mulai dikerjakan seperti di Riau.
"Nanti Sumatera akan tersambung dengan jalur kereta api dan kalau untuk jalan dihubungkan dengan tol," katanya, seperti dilansir Antara.
Sebelumnya, wacana menghubungkan Aceh - Lampung dengan KA sudah dilontarkan sejak 2017.
Menteri Perhubungan RI Budi Karya Sumadi saat itu menjanjikan pembangunan jalur kereta api di Sumatera akan dipercepat. Ditargetkan, pada 2024 Aceh hingga ke Lampung sudah terhubung jalur KA.
Menhub menyatakan, kereta di Sumatera merupakan kebutuhan masyarakat. Karena itu, Kementerian Perhubungan akan meningkatkan transportasi kereta api di pulau paling barat di Indonesia tersebut.
"Memang itu proyek jangka panjang, paling tidak pada 2024, Aceh sudah tersambung hingga Lampung dengan menggunakan kereta api," ujar Budi Karya di Jakarta, Kamis (6/4/2017), seperti dikutip Liputan6.
"Oleh karena itu, kita akan bangun per segmen. Kita juga akan mengembangkan angkutan kereta api perkotaan yang menghubungkan kota-kota terdekat ke Ibu Kota," tambahnya.
Ia menjelaskan, berdasarkan Rencana Induk Perkeretaapian Nasional hingga tahun 2030, Kementerian Perhubungan akan membangun sistem perkeretaapian yang menghubungkan seluruh Sumatera.
Hingga 2017, kata dia, jalur kereta yang terhubung baru Sumatera Selatan-Lampung, Sumatera Barat saja, Sumatera Utara saja, dan Aceh sepenggal. Jika nantinya semua sudah terhubung, Sumatera akan memiliki jalur kereta api mencapai 1.600 km.
Namun demikian, masih terdapat kendala dalam menyambungkan sistem perkeretaapian di seluruh Sumatera tersebut.
"Kendalanya adalah APBN yang harus dibagi peruntukannya untuk berbagai proyek pembangunan dan yang lebih penting lagi adalah pembebasan tanah karena sampai sekarang komitmen pemerintah daerah tidak gampang," sebutnya.(me/dbs)