Beranda / Berita / Aceh / Musrenbang RKPK Aceh Besar Fokus Pada Pembangunan Infrastruktur dan Pertumbuhan Ekonomi

Musrenbang RKPK Aceh Besar Fokus Pada Pembangunan Infrastruktur dan Pertumbuhan Ekonomi

Senin, 14 Maret 2022 16:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Bupati Aceh Besar Ir H Mawardi Ali saat membuka Musrenbang Rencana Kerja Pemerintah Kabupaten (RKPK) Aceh Besar tahun 2023, Senin (14/3/2022) pagi. [Foto: Media Center Aceh Besar]


DIALEKSIS.COM | Jantho - Eksekutif harus bersinergi dengan legislatif, saling bekerja sama dalam rencana pembangunan, sehingga terwujudkan Aceh Besar yang lebih baik di masa mendatang.

Hal itu disampaikan Bupati Aceh Besar Ir H Mawardi Ali saat membuka Musrenbang Rencana Kerja Pemerintah Kabupaten (RKPK) Aceh Besar tahun 2023 di Kecamatan Kota Jantho dengan tema Peningkatan Infrastruktur yang Terintergrasi untuk Mendukung Pertumbuhan Ekonomi yang inklusif di Kabupaten Aceh Besar, Senin (14/3/2022) pagi di Aula Bapelkes Kota Jantho.

Bupati Mawardi juga mengharapkan agar seluruh pengusaha dapat dengan mudah membuka dan mengembangkan usahanya di Kabupten Aceh Besar sehingga dapat terus menambah Pendapatan Asli Daerah.

"Dengan adanya pengusaha yang ingin berinvestasi di Aceh Besar sehingga dapat menyerap banyak tenaga kerja di Kabupaten Aceh Besar," tutur bupati.

Pemerintah Aceh Besar selama ini berupaya memajukan daerah agar dapat lebih berkembang kedepannya terutama Kota Jantho agar menjadi kota yang diminati bagi masyarakat.

"Tentu Kota Jantho bukan saja menjadi kota pemerintahan, namun upaya telah dilakukan, baik dari pendidikan dan wisata, sehingga kota ini bukan sebagai pendatang, namun masyarakat Aceh Besar dapat menetap disini juga," harapnya.

Bupati juga berharap, Musrenbang yang digelar hari ini dapat memberikan dampak positif bagi pembangunan dan kesejahteraan masarakat Aceh Besar. [MC]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda