Beranda / Berita / Aceh / Mudik Lebaran Iduladha, Personel Satsamapta Polres Aceh Jaya Patroli Rumah Kosong

Mudik Lebaran Iduladha, Personel Satsamapta Polres Aceh Jaya Patroli Rumah Kosong

Rabu, 19 Juni 2024 19:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Tim patroli perintis presisi dari Satsamapta Polres Aceh Jaya melakukan patroli untuk mengawasi rumah-rumah kosong selama musim mudik lebaran hari raya Iduladha 1445 H/2024 M. [Foto: Humas res AJ]


DIALEKSIS.COM | Calang - Tim patroli perintis presisi dari Satsamapta Polres Aceh Jaya meningkatkan kegiatan patroli untuk mengawasi rumah-rumah kosong selama musim mudik lebaran hari raya Iduladha 1445 H.

Langkah ini bertujuan untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (guantibmas) serta kenakalan remaja, guna menciptakan situasi yang kondusif di wilayah hukum Polres Aceh Jaya.

Kapolres Aceh Jaya, AKBP Andy Sumarta, melalui Kasat Samapta, AKP Syamsul menjelaskan, patroli yang dilaksanakan pada hari Selasa (18/6/2024) malam, dari pukul 21:00 WIB hingga 00:00 WIB, oleh enam personel dari tim patroli perintis presisi menggunakan kendaraan dinas roda dua Sat Samapta Polres Aceh Jaya.

“Sasaran patroli meliputi fasilitas umum, jalan umum, kompleks perumahan Gampong Blang, kompleks perumahan Gampong Bahagia, Pasie Luah, seputaran Kota Calang, dan tempat-tempat yang rawan Guantibmas,” ucap AKP Syamsul, Rabu (19/6/2024).

Pada pukul 21:00 WIB, tim patroli melaksanakan apel dan pengecekan perlengkapan yang dipimpin oleh Kanit Turjawali Sat Samapta Polres Aceh Jaya, Bripka M Hanafi, dengan tujuan untuk memastikan bahwa seluruh anggota memahami Standard Operating Procedure (SOP) dalam pelaksanaan patroli.

Saat patroli, tim juga berinteraksi dengan masyarakat dan menyampaikan pesan-pesan keamanan serta ketertiban, untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan dan segera menghubungi layanan kepolisian di nomor 110 atau melaporkan ke kantor polisi terdekat jika terjadi gangguan keamanan atau hal-hal yang memerlukan kehadiran polisi.

"Kami berharap dengan adanya patroli intensif ini, masyarakat merasa lebih aman dan nyaman meninggalkan rumah mereka saat mudik. Kami juga mendorong partisipasi aktif warga dalam menjaga keamanan lingkungan sekitar," pungkasnya. [*]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda