kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Momen Idul Adha, PNL Siap Laksanakan Kurban Besok di Masjid Al-Bayan

Momen Idul Adha, PNL Siap Laksanakan Kurban Besok di Masjid Al-Bayan

Sabtu, 09 Juli 2022 12:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : fatur

Direktur PNL, Ir Rizal Syahyadi. [Foto: Istimewa]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Idul Adha yang dilaksanakan besok pada 10 Juli 2022 menjadi momen luar biasa. Idul Adha kali juga menjadi tantangan besar bagi masyarakat yang ingin berkurban, karena dihadapi juga dengan Wabah PMK. Namun, walaupun wabah PMK ini masih merebak di seluruh Indonesia, Semangat berkurban tak kendor sama sekali.

Hal ini juga digaungkan oleh Kampus Politeknik Negeri Lhokseumawe (PNL) yang juga akan melaksanakan kurban di Masjid Al-Bayan Esok hari sekitar pukul 09.00 WIB.

Direktur PNL, Ir Rizal Syahyadi mengatakan bahwa pelaksanaan kurban kali ini akan dilaksanakan esok hari di masjid Al-Bayan PNL.

“Untuk hewan kurbannya yakni 6 ekor sapi dan 6 ekor kambing, namun jumlah pasti kambing besok baru ketahuannya, berhubung kambingnya nanti akan diantar langsung oleh pemiliknya,” ujarnya kepada Dialeksis.com, Sabtu (9/7/2022).

“Sedangkan Sapi memang sudah pasti, karena diberikan langsung oleh panitianya secara langsung,” tambahnya.

Dia memastikan bahwa hewan kurban yang sudah terdata sudah bebas dari penyakit PMK. Menurutnya Idul Adha tahun ini menjadi tantangan terbesar, karena juga tengah dihadapi wabah PMK dan masih juga dalam posisi pandemi Covid-19.

“Untuk tahun ini (Kurban) memang ada penurunan, karena adanya wabah Covid-19. Kalau tahun lalu bisa sampai 8 ekor sapi, dan kawan-kawan civitas akademika lebih cenderung cari kambing sendiri,” ungkapnya. 

Namun walaupun adanya penurunan. Kata Didi (Panggilan akrabnya_Red), semangatnya tetap sama untuk berkurban, karena ini menjadi momen besar bagi umat Muslim.

Sementara itu, Pengurus Masjid Al-Bayan PNL, Nasir Daudy mengucapkan rasa syukurnya, karena di tahun ini walaupun ditengah wabah PMK, PNL masih bisa menggelar kurban. 

“Untuk daging kurbannya nanti akan dibagikan kepada yatim piatu, fakir miskin, dan masyarakat gampong sekitar kampus,” ujarnya.

Untuk pelaksanaan kurban, kata Nasir, sudah siap secara keseluruhannya. “Pelaksanaannya itu jam 09.00 WIB di Masjid Al-Bayan PNL,” tukasnya. 

Dirinya juga mengajak agar masyarakat bisa berkurban. “Kita tentu dalam hal ini sangat berharap masyarakat juga semakin sadar bahwa berkurban itu sangat penting, tidak hanya sebagai amalan ibadah kita, namun juga membantu mereka-mereka yang membutuhkan (Fakir miskin),” pungkasnya. [ftr]

Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda