Beranda / Berita / Aceh / Menuju Kota Sehat, Pemko Banda Aceh Sambut Kedatangan Tim Verifikasi Lapangan KKS

Menuju Kota Sehat, Pemko Banda Aceh Sambut Kedatangan Tim Verifikasi Lapangan KKS

Kamis, 31 Agustus 2023 23:50 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Aceh - Dalam rangka menuju Kota Sehat, Pemerintah Kota (Pemko) Banda Aceh sambut kedatangan Tim Verifikasi Lapangan Kabupaten/Kota Sehat (KKS) Tahun 2023.

Adapun kedatangan Tim Verifikasi Lapangan KKS tersebut disambut langsung oleh Pj Wali Kota Banda Aceh Amiruddin didampingi Plt. Sekda Wahyudi di Pendopo Wali Kota, Kamis (31/8/2023).

Pada kesempatan itu, Pj Wali Kota Banda Aceh Amiruddin mengucapkan selamat datang kepada Tim Penilai Kota Sehat yang diketuai oleh Dewi Marlina.

Selanjutnya, Pj Wali Kota Banda Aceh diwakili Plt. Sekda Wahyudi menyampaikan bahwa Kota Banda Aceh siap mewujudkan kota yang bersih, aman dan sehat untuk masyarakat.

Ketua Tim Penilai Kota Sehat, Dewi Marlina menuturkan terdapat sembilan penilaian tatanan Kota Sehat yaitu tatanan kehidupan masyarakat, satuan pendidikan, permukiman dan fasilitas umum.

“Kemudian tatanan pasar, pariwisata, transportasi dan tata tertib lalu lintas, perkantoran dan perindustrian, pencegahan dan perencanaan bencana dan terakhir tatanan perlindungan sosial,” ungkap Dewi.

Turut hadir pula pada kegiatan tersebut, Kepala Dinkes Kota Banda Aceh, DLHK3, PUPR, Dispar, Disdikbud, BPBD, DP3AP2KB, Dinsos, DPMG dan RSUD Meuraxa.[DKB]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda