Menanti Kepastian Calon Pj Bupati Singkil dan Simeulue
Font: Ukuran: - +
Reporter : Akhyar
Pj Gubernur Aceh, Achmad Marzuki saat melantik Pj Bupati Pidie, Wahyudi Adisiswanto dan Pj Bupati Aceh Jaya, Nurdin, di Anjong Mon Mata Pendopo Gubernur Aceh, Banda Aceh, Senin (18/7/2022) kemarin. [Foto: Dialeksis/NH]
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Sejauh ini, Penjabat (Pj) Gubernur Aceh Mayjen TNI (Purn) Achmad Marzuki sudah melantik Pj Bupati Pidie Wahyudi Adisiswanto, Pj Bupati Aceh Jaya Nurdin, Pj Walikota Banda Aceh Bakri Siddiq, Pj Walikota Lhokseumawe Imran.
Kemudian, Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto, Pj Bupati Aceh Utara Azwardi Abdullah, Pj Bupati Aceh Timur Mahyuddin dan Pj Bupati Bener Meriah Haili Yoga.
Dengan begitu, hingga saat ini Achmad Marzuki sudah melantik delapan orang Pj Bupati/Walikota yang ada di Aceh semenjak dirinya menjabat.
Selanjutnya, tinggal menunggu giliran Pj Bupati Aceh Singkil dan Simeulue yang kabar pelantikannya akan dilaksanakan pada Kamis (21/7/2022) ini di Anjong Mon Mata Pendopo Gubernur Aceh, Banda Aceh.
Sebagaimana dikabarkan, jabatan Bupati dan Wakil Bupati Aceh Singkil Dulmusrid-Sazali akan berakhir pada 21 Juli 2022, sedangkan Bupati dan Wakil Bupati Simeulue Erli Hasim-Afridawati akan menutup masa tugas tanggal 20 Juli 2022.
Hingga saat ini, riak dan getaran nama calon yang akan mengisi posisi Pj Bupati kedua kabupaten tersebut sudah mengudara dimana-mana.
Informasi yang beredar, calon Pj Bupati Aceh Singkil akan diisi oleh Marthunis yang saat ini adalah Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayatan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Aceh.
Sementara posisi Pj Bupati Simeulue kabarnya akan dijabat oleh Sekretaris Daerah Kabupaten (Setdakab) Simeulue Ahmadiyah.
Untuk mengonfirmasi berita tersebut, Dialeksis.com kemudian menghubungi salah satu dari kedua orang itu, yakni Marthunis.
Saat dihubungi via whatsapp, Marthunis tidak banyak bicara. Ia hanya membalas sepenggal kalimat bahwa konfirmasi atas berita nama dirinya yang disebut-sebut bakal menjadi Pj Bupati Aceh Singkil mesti ditunggu sampai hari pelantikan.
“Saya dengar kabar, katanya bapak bakal dilantik jadi Pj Bupati Aceh Singkil. Apakah benar informasi demikian?” tanya reporter Dialeksis.com kepada Marthunis.
“Untuk Singkil, hari Kamis ya jawabannya,” balas Marthunis singkat, Selasa (19/7/2022).
Sedangkan untuk Ahmadiyah yang disebut-sebut sebagai calon Pj Bupati Simeulue, hingga berita ini diturunkan, reporter Dialeksis.com tidak berhasil mengonfirmasi berita tersebut karena tidak memiliki nomor yang bisa dihubungi.(AKH)