Beranda / Berita / Aceh / Lapas di Aceh Rawan Penyeludupan Narkoba

Lapas di Aceh Rawan Penyeludupan Narkoba

Sabtu, 14 Agustus 2021 13:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Agam K

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Sejumlah Lembaga Permasyarakatan (Lapas) di Provinsi Aceh, rawan terjadinya penyeludupan narkoba dan barang-barang terlarang lainnya, sehingga sektor pengamanan harus lebih diperketat.

Koordinator Forum Pengamat Pemasyarakatan (Formatpas) Indonesia T. Sayed Azhar mengatakan, sampai saat sekarang ini masih ada ditemukan peredaran narkoba di kalangan lapas di Aceh dan modusnya berbagai macam.

“Walaupun memang tidak marak seperti tahun-tahun sebelumnya, tapi penyeludukapan dan peredaran narkoba masih terjadi disejumlah lapas di Aceh, maka sektor-sektor pengamanan harus diperketat,” ujar Sayed kepada dialeksis.com, Sabtu (14/8/2021).

Sayed menambahkan, modus yang dilakukan berbagai macam, mulai dilakukan dengan pelemparan dari luar ke dalam lapas, bahkan praktik-praktik penyeludupan itu ada juga melalui tamping.

Tamping merupakan napi yang dinilai pihak Lapas sebagai sosok warga binaan yang berkelakuan baik sehingga setiap hari dipercaya membantu, sehingga petugas tidak menaruh rasa curiga.

“Masih ada itu peredaran narkoba di lapas Aceh, modusnya tentu beragam, misalkan dengan cara di lempar, kan petugas tidak tahu karena dilempar itu di lokasi-lokasi yang tidak terlibat petugas, bahkan di lapas Meulaboh juga berhasil digagalkan penyeludupan narkoba beberapa waktu yang lalu,” tutur Sayed.


Keyword:


Editor :
M. Agam Khalilullah

riset-JSI
Komentar Anda